Jangan Dibuat Kue, Olah Singkong Jadi Nugget Kriuk dan Gurih, Kreasi Cemilan Pasti Anak-Anak Suka

- 20 September 2022, 10:55 WIB
Resep olah nugget singkong, cemilan kriuk dan gurih kreasi baru anak-anak pasti suka, jangan dibuat kue terus
Resep olah nugget singkong, cemilan kriuk dan gurih kreasi baru anak-anak pasti suka, jangan dibuat kue terus /YouTube Yuk Kita Masak

BERITASUKOHARJO.com - Bahan-bahan yang digunakan untuk membuat nugget biasanya kentang, daging, atau sayuran. Sekarang, coba untuk olah singkong saja jadi cemilan kriuk renyah dan gurih ini.

Jangan selalu olah singkong menjadi kue, karena anak-anak di rumah bisa saja bosan. Maka, kreasi cemilan dari singkong menjadi nugget ini bisa menjadi pilihan.

Jika kamu berencana untuk olah singkong menjadi cemilan kriuk dan gurih ini, persiapkan sedikit bahan saja untuk bisa mendapatkan nugget yang beda dari lainnya.

Berikut adalah resep olah nugget singkong yang kriuk dan gurih, kreasi cemilan yang pasti anak-anak suka. Jangan selalu membuatnya jadi kue.

Baca Juga: Resep Cemilan Bubur Jagung Mutiara Pandan, Cantik Tampilannya, Gurih dan Lezat Rasanya!

BeritaSukoharjo.com telah merangkum semua bahan-bahan yang dibutuhkan dan cara membuatnya dari kanal YouTube Yuk Kita Masak di bawah ini.

Bahan-bahan:

500 gram singkong

3 sdm tepung terigu

3 batang daun bawang

1 sdt garam

1 sdt ketumbar bijian

3 siung bawang merah

3 siung bawang putih

2 butir telur (1 butir untuk adonan dan 1 butir untuk baluran)

Tepung panir secukupnya

Baca Juga: Modal Minim Jadi Cemilan Enak Ide Jualan Laku Keras, Olah Roti Tawar dan Pisang Jadi Puding Super Lembut

Cara membuat:

1. Kupas singkong dan cuci bersih menggunakan air mengalir. Potong-potong sesuai selera. Kukus singkong tersebut sampai benar-benar empuk.

2. Kalau singkong sudah matang dan empuk, matikan api dan keluarkan singkong dari dalam kukusan. Masukkan singkong ke dalam sebuah wadah.

3. Buang sumbu tengah singkong tersebut. Gunakan ulekan yang dibungkus plastik untuk mengulek singkong tersebut sampai benar-benar lembut teksturnya. Sisihkan.

4. Siapkan cobek dan masukkan bawang merah, bawang putih, garam, dan ketumbar sesuai takaran yang tertulis dalam daftar bahan. Ulek semua bahan tersebut hingga halus.

5. Kemudian ambil satu wadah berisi singkong yang sudah dihaluskan tadi. Tambahkan tepung terigu dan bumbu halus. Aduk-aduk hingga tercampur rata.

Baca Juga: Singkong Jadi Cemilan Naik Kelas dan Istimewa, Simak Resep Pizza Singkong Mini yang Cocok untuk Ide Jualan!

6. Cuci bersih daun bawang dan potong-potong kecil. Selanjutnya, jika adonan tadi sudah tercampur rata, tambahkan potongan daun bawang. Aduk kembali.

7. Tambahkan satu butir telur dan aduk-aduk lagi hingga semua bahan yang ada di dalam wadah tersebut tercampur rata dan membentuk adonan yang menyatu satu sama lain.

8. Pastikan tangan kamu sudah dicuci bersih dan dikeringkan, atau bisa menggunakan sarung
tangan plastik. Ambil sedikit adonan dan bentuk menjadi bulatan dengan cara dikepal-kepal.

9. Setelah itu, agak pipihkan adonan tersebut. Lakukan proses yang sama hingga adonannya habis.

10. Kemudian, pecahkan satu butir telur ke dalam sebuah piring. Kocok lepas hingga bagian kuning dan putihnya menyatu.

Baca Juga: Punya Tahu dan Tauge? Olah Jadi Resep Cemilan Gehu Pedas Bandung yang Gurih dan Garing, Bisa Jadi Ide Jualan

11. Ambil adonan yang sudah dibentuk tadi, celupkan ke kocokan telur hingga rata. Kemudian, gulingkan ke tepung panir dan balur sampai seluruh sisi tertutup.

12. Ulangi proses yang sama hingga selesai. Jika tidak ingin menggorengnya segera, bisa disimpan ke dalam wadah kedap udara dan diletakkan ke freezer kulkas.

13. Kalau ingin menggorengnya langsung, bisa panaskan minyak goreng dalam wajan secukupnya. Lalu, goreng nugget singkong hingga matang dan berwarna kuning kecoklatan.

14. Jangan lupa untuk dibalik dan jika dirasa sudah matang, angkat dan tiriskan. Langsung hidangkan ke piring saji.

Makan nugget singkong ini sebagai cemilan. Sediakan juga saus sambal karena rasanya akan tambah enak luar biasa.

Namun, jangan coba-coba untuk memakannya sebagai lauk nasi. Mengingat singkong adalah karbohidrat, kamu malah kekenyangan.

Selain itu, bisa meningkatkan risiko kenaikan badan setelah memakan kombinasi kedua makanan ini. Selamat mencoba!***

Editor: Risqi Nurtyas Sri Wikanti

Sumber: YouTube Yuk Kita Masak


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah