Cara Mudah Bikin Donat Tanpa Telur, Hasilnya Empuk dan Lembut, Cocok Jadi Ide Jualan

- 18 September 2022, 16:16 WIB
Donat Tanpa Telur Tetap Empuk dan Lembut
Donat Tanpa Telur Tetap Empuk dan Lembut /YouTube Dapur Nana's

1. Siapkan semua bahan-bahannya. Kemudian, siapkan wadah yang berisi air hangat kuku.

2. Kemudian, masukkan gula pasir ke dalam air hangat tersebut. Tambahkan juga ragi instan. Aduk-aduk semuanya hingga gula pasir larut.

Jika sudah larut, diamkan selama kurang lebih 10 menit atau hingga air raginya mengembang atau berbusa.

Baca Juga: Tak Perlu Mahal, Cuma 1 Telur Jadi Cemilan Bolu Cokelat Sederhana yang Super Lembut dan Enak, No Mixer No Oven

3. Sembari menunggu raginya mengembang, kita siapkan wadah lainnya. Masukkan tepung terigu ke dalam wadah tersebut.

4. Kemudian, masukkan juga susu bubuk di dalam wadah yang sama berisi tepung terigu tadi. Aduk-aduk sebentar hingga merata.

5. Setelah itu, tuangkan air ragi yang sudah mengembang tersebut. Langsung dituangkan semuanya, ya.

Aduk-aduk hingga tercampur merata. Jika adonan sudah mulai sulit atau keras saat diaduk, kamu boleh menguleninya menggunakan tangan kosong saja.

6. Setelah diuleni dengan tangan dan juga sudah setengah kalis, masukkan dua sendok margarin dan juga sp ke dalam adonan tepung terigu.

Baca Juga: Cara Beda Olah Tempe, Tambah Bumbu Ini Tanpa Tepung Bisa Jadi Perkedel Enak, Resep Lauk Makan Mudah dan Murah

Halaman:

Editor: Widya Ardikasari

Sumber: Youtube Dapur Nana's


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah