Bikin Olahan Pisang, Santan, dan Tepung Beras yang Nikmat, Resep Cemilan Bahan Sederhana Jadi Enak Luar Biasa

- 2 September 2022, 12:05 WIB
resep cemilan dari olahan sederhana pisang, santan, dan tepung beras yang nikmat dan enak luar biasa
resep cemilan dari olahan sederhana pisang, santan, dan tepung beras yang nikmat dan enak luar biasa /YouTube Diary Siska

6. Aduk-aduk secara merata adonan tersebut agar warna kuningnya keluar. Fungsi dari penambahan warna kuning ini agar warna adonannya lebih cerah dan tidak pucat.

7. Siapkan loyang dengan ukuran 18 x 18 cm. Olesi seluruh permukaan loyang menggunakan minyak goreng secara tipis-tipis dengan fungsi agar tidak lengket.

8. Lalu, siapkan kukusan dan langsung masukkan loyangnya ke dalam kukusan. Tutup (lapisi kain) dan tunggu sampai kukusannya panas dan air kukusan mendidih.

9. Ketika air kukusan sudah mendidih, buka tutupnya dan tuangkan adonan ke dalam loyang. Aduk adonan sebelum dituangkan untuk memastikan tidak ada adonan yang mengendap.

10. Ratakan adonannya lalu tutup kukusan. Kukus kue sekitar 30 menit. Sambil menunggu lapisan pertama matang, kita buat adonan untuk lapisan kedua.

11. Siapkan wadah besar dan tuangkan tepung beras, tepung tapioka, garam, dan vanili. Aduk-aduk hingga tercampur merata seluruh bahan-bahan tersebut.

Baca Juga: Resep Populer: Texas Style Beef Brisket, Dikenal Mengandung Banyak Nutrisi

12. Selanjutnya, tuangkan santan secara bertahap dan aduk-aduk hingga merata. Saring adonan agar tidak ada yang bergerindil. Aduk-aduk lagi.

13. Setelah sekitar 30 menit, buka tutup kukusan dan tuangkan adonan lapisan kedua. Kemudian tutup kembali kukusan dan kukus selama sekitar 20 menit.

14. Jika sudah matang, matikan api dan keluarkan loyang berisi kue dari kukusan. Tunggu hingga dingin. Setelah dingin, baru sisir bagian pinggiran dan keluarkan dari loyang.

Halaman:

Editor: Risqi Nurtyas Sri Wikanti

Sumber: Youtube Diary Siska


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah