Resep Ikan Kembung Bakar dengan Sambal Colo-Colo, Bikinnya Cuma Pakai Teflon

- 18 Agustus 2022, 04:47 WIB
resep ikan kembung bakar teflon
resep ikan kembung bakar teflon /YouTube Devina Hermawan

BERITASUKOHARJO.com – Sajian ikan kembung bakar merupakan salah satu resep yang harus kamu coba.

Kamu bisa menyimak resep dan cara lengkap membuat ikan kembung bakar yang dibuat dengan memakai teflon saja.

Meskipun memakai teflon, tapi hasilnya memuaskan. Rasanya enak dan empuk, kamu juga bisa menambahkan bahan pelengkap lain seperti sambal colo-colo.

Yuk, kita simak resep membuat ikan kembung bakar tefon berikut ini yang telah dirangkum BeritaSukoharjo.com dari kanal YouTube Devina Hermawan.

Baca Juga: Resep Olah Roti Tawar Jadi Puding Kukus Coklat, Tanpa Tepung Hasilkan Cemilan Manis, Praktis, dan Ekonomis

Bahan-bahan:

Bumbu ikan:

6 ekor ikan kembung

3 siung bawang putih halus

½ sdt bubuk ketumbar

½ sdt bubuk kunyit

2 buah jeruk nipis

1 sdt merica bubuk

1 ½ sdt garam

1 sdt penyedap rasa

1 sdt gula pasir

Bahan untuk sambal colo-colo:

100 gram tomat hijau, potong kotak

100 gram tomat merah, potong kotak

50 gram bawang merah, iris

25 gram cabai rawit merah

Baca Juga: Resep Olahan Ayam Ini akan Membuatmu Lupa Diri Saking Enaknya

25 gram cabai rawit hijau

10 gram kemangi, rendam air es, iris

4 buah jeruk limau atau jeruk nipis

50 ml minyak

2 sdt gula pasir

¾ sdt garam

¼ sdt penyedap rasa

Pelengkap:

4 lembar daun salam

Daun pisang

Kecap manis

Garam untuk taburan ikan

Baca Juga: Resep Ayam Goreng Korea Pedas, Jadi Cemilan Oke, Jadi Lauk dan Dimakan dengan Nasi Juga Oke!

Cara membuat ikan kembung bakar:

1. Buat bumbu marinasi terlebih dahulu, masukkan ke dalam wadah bahan-bahan seperti bawang putih yang sudah dihaluskan, garam, penyedap rasa, merica bubuk, ketumbar bubuk, kunyit bubuk, gula pasir, dan jeruk nipis.

2. Campurkan semua bahan tersebut sambil diaduk-aduk hingga rata, lalu sisihkan terlebih dahulu.

3. Siapkan ikan kembung, lalu belah dan masukkan bumbu yang sudah dimarinasi tadi ke dalam ikan kembung.

4. Tutup ikan kembung dengan plastic wrap, diamkan selama 10-15 menit.

5. Buat sambal colo-colo, siapkan ulekan dan masukkan bahan-bahan seperti cabai rawit merah, cabai rawit hijau, garam, penyedap rasa, dan gula pasir sesuai selera.

6. Semua bahan tersebut diulek sampai halus, lalu tambahkan irisan bawang merah, tomat merah, tomat hijau, lalu aduk-aduk hingga tercampur rata.

Baca Juga: Ternyata Begini Cara Membuat Bolu Susu Khas Lembang, Mudah dan Anti Gagal, Kamu Harus Coba Resepnya!

7. Tambahkan kemangi dan jeruk limau ke dalam sambal colo-colo, aduk-aduk dengan rata.

8. Tuangkan minyak panas secukupnya ke dalam sambal colo-colo, lalu aduk-aduk dan sisihkan.

9. Taburkan garam ke permukaan ikan kembung sambil kamu bisa memanaskan wajan.

10. Setelah wajan panas, masukkan ikan kembung ke dalam wajan dan masukkan juga daun salam.

11. Tutup ikan kembung dengan daun pisang saat memanggang, panggang sampai matang selama 4-6 menit.

12. Balikan ikan dan beri taburan garam kembali, lalu tutup lagi dengan daun pisang dan panggang sampai matang.

13. Setelah matang, angkat ikan kembung dan sajikan di piring bersama sambal colo-colo.

Selamat mencoba. ***

Editor: Anggita Kusmadewi

Sumber: YouTube Devina Hermawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x