Resep Ayam Rica-Rica, Menu Boros Nasi dengan Bumbu Pedas Gurih Bikin Nagih, Enak Banget!

- 15 Agustus 2022, 16:14 WIB
Resep ayam rica-rica bumbu pedas gurih yang bikin nagih, dijamin boros nasi
Resep ayam rica-rica bumbu pedas gurih yang bikin nagih, dijamin boros nasi /Instagram @nanilim.777

BERITASUKOHARJO.com - Apakah kamu pencinta makanan pedas? Sudah tahu resep ayam rica-rica dengan bumbu pedas gurih?

Jika belum, ini waktu yang tepat untuk kamu masak resep ayam rica-rica dengan bumbu pedas gurih, rasanya yang enak membuat boros nasi.

Pastinya, resep membuat resep ayam rica-rica ini mudah dan anti bosan sehingga bisa kamu jadikan menu andalan keluarga.

Dengan tambahan kemangi membuat resep ayam rica-rica ini semakin enak, apalagi disantap dengan nasi hangat, dijamin lupa timbangan dan kamu boros nasi.

Baca Juga: Resep Corndog Isi Coklat Lumer, Ternyata Buat Cemilan Bisa Semudah Ini, Kamu Harus Coba Sendiri di Rumah!

Yuk, simak resep lengkap ayam rica-rica yang telah BeritaSukoharjo.com rangkum dari kanal YouTube Arfiani Yanuar.

Bahan-bahan:

1/2 kg ayam 
2 lembar daun salam 
1 batang serai 
1 ikat kemangi 
1 gelas air
1 1/2 sdt gula
1/2 sdt garam 
1/2 sdt kaldu bubuk

Bahan yg dihaluskan:

5 siung bawang merah
3 siung bawang putih
8 buah cabai merah keriting
5 buah cabai rawit merah
1 buah tomat 
1/4 sdt merica 
2 butir kemiri 
1 ruas jahe 
1 ruas kunyit 

Baca Juga: Resep Nasi Kuning Rice Cooker dan Lauk Pelengkap, Bakal Menang Lomba Nasi Tumpeng

Cara membuat:

1. Siapkan cobek, masukkan 3 siung bawang putih, 1/4 sdt merica dan 2 butir kemiri, giling kasar bisa gunakan blender jika tidak ada cobek.

2. Lalu tambahkan 5 siung bawang merah, 1 ruas jahe, 1 ruas kunyit, 8 buah cabai merah keriting dan 5 buah cabai rawit merah, haluskan.

3. Selanjutnya tambahkan 1 buah tomat yang sudah diiris-iris, haluskan lagi, jika sudah, pindahan ke wadah.

4. Siapkan teflon, panaskan minyak, masukkan 1/2 kg ayam yang sudah dicuci bersih, sesekali dibalik, masak hingga berwarna kecoklatan, angkat dan tiriskan.

5. Di teflon yang sama, kurangi minyak sisakan untuk  menumis, lalu masukkan bumbu yang sudah digiling halus, aduk-aduk masak hingga harum.

Baca Juga: Resep Masakan Ayam Asam Manis Tanpa Nanas, Simple dan Praktis, Jadi Rebutan dan Favorit Keluarga

6. Setelah bumbu harum, masukkan 2 lembar daun salam  dan 1 batang serai, aduk-aduk kembali masak hingga bumbu matang.

7. Setelah bumbu matang, masukkan 1 gelas air masak hingga mendidih, baru masukkan 1 1/2 sdt gula, 1/2 sdt garam, dan 1/2 sdt kaldu bubuk, aduk rata lalu tutup biar bumbu meresap.

8. Setelah kuah mulai surut, masukkan 1 ikat daun kemangi yang sudah dicuci bersih, aduk-aduk lagi, tutup teflon hingga daun kemangi layu.

9. Setelah daun kemangi layu dan bumbu meresap koreksi rasa dan tambahkan yang kurang, lalu matikan api kompor.

10. Siapkan piring saji, angkat ayam rica-rica lalu hidangkan dan siap dinikmati bersama nasi hangat. Selamat mencoba!***

Editor: Klara Delviyana

Sumber: YouTube Arfiani Yanuar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x