Resep Cemilan Donat Merah Putih, Sambut Hari Kemerdekaan Indonesia dengan yang Manis

- 2 Agustus 2022, 06:43 WIB
Resep Donat Merah Putih
Resep Donat Merah Putih /Instagram @pawonesitsol

BERITASUKOHARJO.com - Hari Kemerdekaan Indonesia sebentar lagi, nih. Cocoknya menyambut disambut dengan yang manis.

Donat merah putih sepertinya cocok disajikan saat menyambut Hari Kemerdekaan Indonesia nanti.

Donat merah putih ini tampilannya sangat eelgan dan rasanya juga sangat enak. Salah satu cemilan yang banyak disukai orang.

Donat merah putih yang dihias dengan meses dan keju di atasnya atau dengan coklat putih dan merah ini sangat cocok dijadikan sebaga ide jualan juga, lho.

Baca Juga: Resep Dessert Box Regal, Super Simple dan Lumer di Mulut

Penasaran bagaimana resep cemilan yang super manis dan empuk ini? Berikut BeritaSukoharjo.com sudah merangkumnya dari kanal YouTube Rahmi Sri Ayu.

Bahan:

500 gr tepung terigu protein tinggi
85 gr gula pasir
2 sdt ragi instan
2 sdm susu bubuk
1 butir telur
265 ml susu cair dingin
75 gr margarin
Sejumput garam

Toping putih:

200 gr coklat batang putih
20 ml susu cair atau whipping cream cair

Toping merah:

200 gr coklat batang putih
20 ml susu cair  atau whipping cream cair
2 tetes atau secukupnya pasta red velvet

Cara membuat:

Baca Juga: Resep Cemilan Bakpia, Hasilnya Enak dan Lembut, Buruan Cobain!

1. Pertama, siapkan semua bahan-bahannya.

2. Kemudian, siapkan wadah. Masukkan tepung terigu, gula pasir, dan ragi instan.

Ragi instan apabila ingin dicek keaktifannya boleh dicek dengan cara menyiapkan air hangat. Lalu, masukkan ragi instan dan diamkan selama 10 menit.

Apabila raginya aktif, air tersebut akan berbusa dan mengembang dua kali lipat.

3. Selanjutnya, masukkan susu bubuk. Aduk-aduk semuanya hingga tercampur merata, ya.

4. Apabila adonan kering sudah tercampur merata, masukkan telur dan juga susu cair. Bila tidak punya susu cair boleh menggunakan air biasa.

Baca Juga: Resep Ayam Gulung Kembang Tahu, Olahan Tahu dan Ayam sebagai Menu Makan Spesial

Namun, hasilnya akan sedikit berbeda dari segi rasa. Kamu juga boleh mencampurkan air biasa dengan susu kental manis.

Setelah tercampur merata, mixer hingga adonan menjadi setengah kalis. Bila tidak punya mixer, boleh menguleni dengan tangan, ya.

5. Nah, apabila adonan sudah mulai setengah kalis, masukkan sejumput garam dan juga margarin. Mixer atau uleni lagi hingga adonan donatnya kalis elastis, ya.

Nah, tanda adonan kalis elastis adalah apabila adonan dilebarkan, akan membentuk seperti transparan.

Artinya, adonannya tidak mudah sobek saat ditarik dan adonannya sangat lentur.

6. Apabila adonan sudah kalis, saatnya untuk membentuk donat. Proofing nanti cukup satu kali saja, tetapi hasilnya akan tetap empuk, ya.

Baca Juga: Kandungan Gizi Singkong Tinggi, Manfaatnya untuk Kesehatan Bagus, Simak Penjelasan Berikut!

7. Adonan dibagi menjadi beberapa bagian sesuai selera saja. Kemudian, adonan yang sudah dibagi tadi dibulat-bulatkan hingga selesai, ya.

8. Setelah dibulat-bulatkan, tutup adonan donat dengan menggunakan kain bersih. Didiamkan selama 30 menit hingga adonannya mengembang dua kali lipat, ya.

9. Setelah adonan sudah mengembang dua kali lipat, artinya donat sudah siap untuk digoreng.

10. Siapkan wajan yang berisi minyak. Panaskan minyak. Cara mengecek minyak yang sudah panasnya merata adalah dengan cara mencelupkan sumpit ke dalam minyak dan lihat.

Apakah minyak bergelembung saat sumpit kayu masuk? Bila bergelembung, artinya sudah panas, ya.

Baca Juga: Resep Sambal Bajak, Pendamping Makan Ayam Goreng Khas dari Jawa Timur

11. Goreng donat menggunakan api sedang saja. Donatnya cukup dibalik satu kali saja agar tidak banyak menyerap minyak.

Ketika white ringnya keluar, itu artinya donat sudah berhasil dan sudah matang, angkat dan dinginkan terlebih dahulu.

12. Selanjutnya membuat toping glaze warna putih. Siapkan panci. Masukkan susu cair dan juga coklat batang warna putih.

Dimasak hingga coklat meleleh. Lakukan hal yang sama pada toping coklat warna merah. Namun, ditambahkan pasta red Velvet agar berwarna merah.

Apabila semua toping sudah siap, celupkan donat ke coklat putih dan merah secara bergantian. Biarkan coklatnya agak set baru bisa dinikmati.

Nah, donat merah putih sudah siap untuk disajikan, ya. Apabila kamu tidak punya coklat putih, kamu bisa menggunakan keju sebagai warna putihnya dan meses merah sebgai warna merahnya.

Sangat mudah, kan? Selamat mencoba, ya, teman-teman.***

Editor: Widya Ardikasari

Sumber: YouTube Rahmi Sri Ayu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah