Resep Simple Tiramisu Cup, Cemilan Enak Lumer di Mulut, Mudah Dibuat

- 26 Juli 2022, 20:49 WIB
Resep tiramisu cup
Resep tiramisu cup /Instagram @plasa.cake

BERITASUKOHARJO.com - Kamu penggemar cemilan yang rasanya tidak begitu manis bikin eneg?

Kalau iya, tiramisu cup bisa menjadi pilihan cemilan terbaik untukmu karena ada banyak perpaduan rasa di dalamnya.

Rasanya manis, sedikit pahit (dari kopi), dan gurih (dari keju) sehingga sangat cocok jadi cemilan bagi penyuka rasa bervariasi.

Tekstur tiramisu cup ini sangat lembut dan bahkan lumer di mulut. Mudah dibuat pula karena memang cukup simple.

Baca Juga: Resep Pie Susu Teflon Ekonomis, Cemilan Oleh-Oleh Khas Bali, Enak dan Langsung Ludes!

Sebagai informasi, tiramisu sendiri adalah kue keju-kopi khas Italia dengan taburan bubuk kakao (cokelat) di atasnya.

Penasaran bagaimana cara lengkap membuatnya dan bahan-bahan apa saja yang diperlukan?

Berikut BeritaSukoharjo.com telah merangkum resep simple-nya untukmu, dilansir dari akun Instagram @plasa.cake.

Baca Juga: Sambut Hari Kemerdekaan Indonesia dengan Tema Merah Putih, Bikin Cemilan Putu Ayu Keju, Intip Resep Lengkapnya

Bahan A:

6 kuning telur
3 sdm susu Ultra putih
1 sdt vanila bubuk
225 gr gula pasir

Bahan B:

240 ml whipping cream cair
230 gr keju mascarpone
2 bungkus lady finger

Baca Juga: Resep Banana Pom Pom, Cemilan Pisang Kekinian dengan Bahan Sederhana, Enak!

Bahan C:
4 sdt kopi Nescafe Gold Blend (bisa diganti sesuai selera)
200 ml air hangat

Pelengkap:

Bubuk kakao (cokelat) untuk taburan

Cara Membuat:

1. Pertama, campur dan whisk kuning telur, gula pasir, vanila bubuk, dan susu cair sampai semua bahan tercampur rata.

Baca Juga: Simak! Jadwal Puasa Sunnah Tasu’a dan Asyura Lengkap Niat Arab-Latin Beserta Artinya

2. Setelah itu, masak bahan-bahan tersebut dengan api kecil sambil terus diaduk sampai kental.

3. Setelah teksturnya kental, matikan api kompor, lalu saring jika ada yang bergerindil.

4. Selanjutnya, tutup dengan cling wrap agar tidak berkulit, kemudian dinginkan. Sisihkan.

5. Kocok whipping selama kurang lebih tiga menit dengan mixer kecepatan tinggi, kemudian turunkan ke rendah.

6. Masukkan keju mascarpone dan Bahan A.

Baca Juga: Buat Tahu Eggroll dengan 3 Bahan Saja, Resep Praktis dan Ekonomis untuk Anak Kos!

7. Lanjut kocok dengan mixer sampai semua bahan tercampur rata.

8. Kemudian, taruh dalam kantong semprotan kue dan simpan dulu dalam kulkas.

9. Campurkan bubuk kopi dengan air hangat, sisihkan.

10. Siapkan cup atau kalau tidak ada, bisa pakai gelas bening sebagai wadah untuk tiramisunya.

Baca Juga: Cara Membuat Tape Singkong Tanpa Gula, tapi Tetap Manis, Lembut, dan Anti Gagal

11. Potong-potong dadu lady finger atau biscuit Regal, lalu celupkan ke dalam air kopi, kemudian susun di dalam cup.

12. Selanjutnya, semprotkan krim keju, lalu tumpuk kembali dengan lady finger atau biskuit Regal.

13. Simpan dalam lemari es hingga dingin.

14. Saat akan disajikan, taburi cokelat bubuk di atasnya.

Selamat mencoba! ***

Editor: Nurulfitriana Ramadhani

Sumber: Instagram @plasa.cake


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x