Resep Tiramisu Brioche, Ide Jualan Kue Premium Tahun 2024, Bisa Buat di Rumah tapi Hasil seperti Toko Kue

27 Desember 2023, 15:36 WIB
Resep Tiramisu Brioche /Instagram @ayoe_widya83

BERITASUKOHARJO.com - Siapa bilang kue premium harus beli di toko? Dengan resep tiramisu brioche ini, kamu bisa menciptakan kelezatan istimewa layaknya kue-kue dari toko kue mewah, langsung dari dapurmu sendiri!

Inspirasi ini membawa cita rasa tiramisu yang klasik ke dalam lembutnya brioche, memanjakan lidah siapa pun yang mencicipinya. Yuk, jangan lewatkan ide brilian ini sebagai menu andalan dalam bisnis kue premiummu di Tahun 2024.

Dengan sedikit usaha dan resep yang tepat, hasilnya bakal bikin orang-orang kembali lagi untuk menikmati kelezatan tiramisu brioche ini. Siap-siap bakal jadi ide jualan kue premium Tahun 2024 yang banyak dicari!

Nah, berikut rangkuman BeritaSukoharjo.com dari akun Instagram @ayoe_widya83, terkait resep tiramisu brioche ala rumahan tapi hasil seperti buatan toko kue terkenal. Wajib cobain!

Baca Juga: Ayam dan Pare Jadi Masakan Rumahan yang Super Lezat di Akhir Bulan Seperti Ini, Yuk Cobain!

Resep Tiramisu Brioche

Bahan A:

150 gram tepung protein tinggi
30 gram gula pasir
2 gram ragi instan
7 gram susu bubuk
3 gram bubuk coklat
1 kuning telur
Sekitar 75 gram susu cair tambahkan 2 gram kopi instan Nescafe

Bahan B:

20 gram mentega
2 gram garam

Baca Juga: Resep Swiss Roll Oreo Keju, Cocok Jadi Ide Hampers Tahun Baru 2024, Tampilannya Premium Modah Murah Meriah

Olesan roti:

1 kuning telur + 20 gram susu cair, diaduk rata dan disaring

Isian: Cream Mascarpone

Taburan: Bubuk Coklat

Cream:

250 gram Mascarpone Cheese
50 gram kental manis
30 gram gula halus
100 gram Whipping Cream

Baca Juga: RASANYA LEZAT DAN AUTENTIK: Inilah Resep Rendang Daging Sapi yang Cocok untuk Ide Menu Harian Spesial

Cara Membuat Roti:

1. Uleni bahan A hingga sekitar 3/4 kalis.

2. Selanjutnya, masukkan bahan B, uleni hingga elastis. Lakukan tes windowpane.

3. Kemudian, potong adonan menjadi bagian @45 gram, bulatkan, dan istirahatkan selama 45 menit.

4. Lanjut, gilas adonan, bentuk menjadi bulat memanjang atau sedikit lonjong, biarkan mengembang selama kira-kira 60 menit.

5. Setelah 60 menit, oleskan campuran susu cair dan kuning telur.

Baca Juga: IDE MENU UNTUK TAHUN BARU 2024: Inilah Resep Ayam Bakar Paling Mudah dan Sederhana, Cita Rasa Gurih dan Lezat

6. Lalu, panggang dalam oven yang telah dipanaskan sebelumnya pada suhu 180 derajat Celcius dengan api atas dan bawah selama sekitar 15 menit.

7. Setelah diangkat dari oven, biarkan dingin. Iris bagian tengah roti, isi dengan cream dan taburkan bubuk coklat.

Cara Membuat Cream:

1. Campur Mascarpone Cheese, susu kental manis, dan gula halus. Aduk hingga lembut dan rata dengan spatula.

Baca Juga: Resep Menu Harian Dari Olahan Ikan dan Tahu, Dijamin Cara Masaknya Praktis dengan Rasa yang Enak

2. Lalu, kocok whipping cream hingga mengembang, kemudian campurkan dengan campuran mascarpone cheese. Aduk perlahan hingga tercampur rata.

3. Selanjutnya, masukkan ke dalam piping bag.

 

Demikianlah, resep tiramisu brioche ala rumahan tapi hasil seperti buatan toko kue terkenal. Cocok banget jadi ide jualan kue premium di tahun 2024.

Selamat mencoba! ***

Editor: Klara Delviyana

Tags

Terkini

Terpopuler