MURAH HASIL ALA RESTO! Resep Fu Yung Hai Super Lezat dan Bikin Candu, Olahan Telur Mewah Buatnya Mudah Banget!

1 September 2023, 21:59 WIB
Resep Fu Yung Hai /Instagram @fitrisasmaya

BERITASUKOHARJO.com - Ketika ke resto atau cafe kamu suka memesan fu yung hai? Masakan khas chinese satu ini memang tak bisa ditolak kenikmatannya.

Nah, daripada beli di resto dengan harga yang mahal, yuk cobain resep fu yung hai berikut! Dijamin rasanya lezat bikin candu. Olahan telur mewah dengan bahan murah!

Kamu penasaran dengan resep fu yung hai berikut? Kalau begitu, langsung saja simak artikel ini hingga akhir dan jangan di-skip agar hasilnya maksimal, buatnya mudah anti gagal!

Berikut rangkuman BeritaSukoharjo.com dari Instagram fitrisasmaya, terkait resep fu yung hai super lezat yang bikin ketagihan, menu mewah ala resto bisa pindah ke rumah!

Baca Juga: RASANYA ENDUL BANGET! Resep Ide Jualan Cemilan, Cireng Renyah Bumbu Rujak, Nikmatnya Bikin Nagih, Laris Manis

Resep Fu Yung Hai

Bahan:

2 butir telur
5 buah udang
2 siung bawang putih
Kol 1/2 lembar
1/4 buah wortel (sekitar 2 sdm)
1 buah daun bawang
1/4 sdt garam halus
1/4 sdt merica
2 sdm tepung tapioka

Saos:
1 sdm margarin
1 siung bawang putih
1/2 buah bawang bombay
2 sdm saus sambal
3 sdm saus tomat
1/4 garam (sesuai selera)
1 sdm gula pasir
150 ml air
1/2 sdm tepung maizena yang dilarutkan dengan 1 sdm air
2 sdm kacang polong rebus

Baca Juga: ANTI MAINSTREAM! Sulap Nangka Jadi Kue Talam yang Super Enak, Cemilan Lembut dan Harum! Cocok Jadi Snack Box

Cara Membuat:

1. Siapkan 5 buah udang, kemudian bersihkan dan rebus sampai matang. Lalu, cincang kasar.

2. Selanjutnya, siapkan 2 siung bawang putih, kemudian memarkan dan cincang halus.

3. Lalu, siapkan kol 1/2 lembar, 1/4 buah wortel, dan 1 buah daun bawang, kemudian iris halus.

4. Setelah itu, siapkan mangkuk, beri garam dan merica bubuk. Kocok lepas.

Baca Juga: IDE MASAKAN HARIAN: Resep Udang Saus Padang Bumbu Melimpah, Cocok untuk Menu Makan Keluarga Pasti Jadi Favorit

5. Lanjut, pecahkan 2 butir telur, masukkan kol, wortel, daun bawang, udang yang sudah dicincang, dan terakhir masukkan tepung tapioka. Aduk hingga rata.

6. Panaskan minyak, masukkan adonan. Jika bagian bawah sudah berwarna kecoklatan, langsung balik adonan dan goreng sampai matang.

7. Setelah itu, membuat saus. Siapkan 1 siung bawang putih, cincang halus dan siapkan 1/2 buah bawang bombay, potong-potong.

8. Panaskan margarin, tumis bawang putih dan bawang bombay sampai harum.

Baca Juga: STOP BELI BUNGA HIAS DI TOKO! Olah Botol Bekas Le Minerale Jadi Ide Kreatif dan Menarik dengan Tutorial ini

9. Lalu, masukkan saus sambal, saus tomat, tambahkan gula, garam, dan air. Kentalkan dengan larutan maizena, cicipi rasa.

10. Setelah rasa sudah sesuai selera, masukkan kacang polong. Aduk, kemudian angkat. Sisihkan.

11. Sajikan fu yung hai bersama sausnya. Selamat mencoba! ***

Editor: Klara Delviyana

Tags

Terkini

Terpopuler