Resep Sayur Asem yang Segar dan Enak, Disantap dengan Ikan Asin dan Sambal Pasti Lebih Nikmat, Jadi Favorit

14 November 2022, 08:28 WIB
Resep sayur asem yang enak dan segar /YouTube tri pujis

BERITASUKOHARJO.com – Berikut ini akan dibagikan resep membuat sajian sayur asem untuk ide menu harian keluarga di rumah.

Kamu bisa mencoba resep sayur asem ini karena membuatnya mudah dan rasanya pasti enak dan kuahnya segar, dijamin bakal jadi menu favorit keluarga.

Sajian sayur asem ini sangat cocok disajikan dan disantap dengan ikan asin dan juga sambal pedas, pasti makan siang akan semakin nikmat.

Untuk itu BeritaSukoharjo.com merangkum resep dan cara membuat sayur asem yang enak ini dari kanal YouTube tri pujis, berikut penjelasannya.

Baca Juga: Cobain Yuk Resep Masakan Tumis Kembang Kol dan Udang ala Resto! Dijamin Enak dan Mudah, Pasti Bikin Ketagihan

Bahan-bahan:

500 gr daging tetelan

1 liter air

1 buah labu siam

100 gr kacang panjang

1 ikat daun melinjo

1 buah jagung manis

4 siung bawang merah

2 siung bawang putih

3 buah cabai rawit

5 buah cabai merah keriting

1 potong terasi bakar

1 ruas lengkuas

Melinjo

Asam jawa secukupnya

1 sachet bumbu instan sayur asem

2 sdt gula

1/2 sdt garam

Baca Juga: Cuma Modal Tahu dan Tepung Bumbu Bisa Bikin Lauk Makan Siang yang Super Enak dengan Bumbu Spesial

Berikut cara memasak sayur asem:

1. Siapkan sebuah panci di atas kompor, lalu masukkan 500 gram tetelan sapi, tambahkan 1 liter air.

2. Setelah itu, tutup panci dan rebus sampai mendidih dan daging empuk atau matang.

3. Siapkan 1 buah labu siam, lalu belah menjadi dua bagian dan buang bijinya, potong-potong labu siam sesuai selera, sisihkan sementara.

4. Potong-potong juga 100 gram kacang panjang, 1 ikat daun melinjo, 1 buah jagung manis, kemudian sisihkan terlebih dahulu.

5. Siapkan ulekan, lalu masukkan 4 siung bawang merah, 2 siung bawang putih, 3 buah cabai rawit, 5 buah cabai merah keriting, tambahkan terasi bakar, kemudian ulek kasar, sisihkan sementara.

6. Jika daging sudah empuk atau matang, masukkan bumbu halus tersebut dan lengkuas yang sudah digeprek, aduk-aduk rata.

Baca Juga: Cemilan Gurih Pedas dari Bakso Goreng Ini Sedang Viral, Resep Ide Jualan Basreng Kriuk Aroma Daun Jeruk

7. Tuang air sebanyak 1 liter, lalu masukkan melinjo dan asam jawa secukupnya, aduk-aduk sampai tercampur rata.

8. Tutup panci dan biarkan kuah sayur asem mendidih.

9. Setelah kuahnya mendidih, masukkan potongan jagung manis, labu siam, kacang panjang, dan daun melinjo, aduk-aduk sampai tercampur rata.

10. Masukkan 1 bungkus bumbu sayur asem instan, 2 sdt gula pasir, dan ½ sdt garam, aduk-aduk kembali sampai tercampur rata dan bumbunya larut.

11. Setelah itu, tutup kembali panci dan masak sampai sayur asem matang dan mendidih.

12. Cicipi rasanya, jika sudah pas dan matang, angkat dan sajikan sayur asem di dalam mangkuk.

Selamat mencoba. ***

Editor: Anggita Kusmadewi

Sumber: YouTube tri pujis

Tags

Terkini

Terpopuler