Resep Cemilan Cenil Singkong Rainbow, Manis, Gurih, Mengenyangkan, Tua Muda Pasti Suka!

27 Oktober 2022, 19:17 WIB
resep cemilan cenil singkong rainbow /Instagram @dwimuslimah4.

BERITASUKOHARJO.com - Cenil adalah jajanan tradisional yang tak lekang oleh waktu.

Cenil dapat Anda temukan dengan mudah di pasar-pasar tradisional di pulau Jawa, bahkan di sebagian Sumatera.

Biasanya jajanan cenil ini dijual bersama dengan jajanan kue basah tradisional yang lain seperti getuk, tiwul, lopis, dan lain sebagainya.

Tekstur cenil yang kenyal, dipadukan dengan taburan kelapa membuatnya menjadi ceminan yang manis dan gurih.

Baca Juga: Nggak Kerasa Nasi Ludes Tanpa Sisa, Korban Resep Tetelan Dimasak Oseng Mercon Berlimpah Cabai

Jika biasanya cenil berbalut parutan kelapa langsung dimakan dengan kuah kinca atau taburan gula pasir, kali ini cenil dibuat berbentuk sate, sehingga memudahkan saat akan disantap.

Cenil singkong rainbow memiliki tampilan warna-warna pelangi yang cantik dan menggugah selera siapapun yang melihatnya.

Selain itu, dengan berbahan dasar singkong dan tepung tapioka membuat cenil membuat cemilan ini jadi kenyal, padat, sekaligus mengenyangkan.

Penasaran dengan resep cenil singkong rainbow? Berikut ini BeritaSukoharjo.com telah mengutip dan merangkum resep dan cara membuatnya dari laman Instagram @dwimuslimah4.

Baca Juga: Resep Sambal Goreng Tahan Lama, Super Pedas, Pakai Terasi dan Tomat Jadi Lebih Enak, Simak Resepnya!

Simak dan ikuti resep serta langkah pembuatannya yang simpel dan sederhana, sebagaimana berikut.

Bahan-bahan cenil singkong rainbow:

500 gram singkong parut
2 sdm tepung tapioka
90 gram gula pasir
1/4 sdt garam
Pewarna merah, hijau, kuning, biru, dan ungu secukupnya.

Bahan Taburan:

1/2 buah kelapa parut (yang masih setengah tua)
1 sdm gula pasir
1 lembar daun pandan, simpulkan
Sejumput garam

Cara membuat:

1. Langkah pertama, campurkan kelapa parut dengan gula dan garam, lalu aduk rata. Kemudian letakkan daun pandan diatasnya, lalu kukus selama lebih kurang 15 menit.

2. Kemudian peras singkong dengan serbet yang bersih.

Baca Juga: Masak Apa Enaknya Hari Ini? Coba Resep Telur Ceplok Pedas Manis Saja, Praktis dan Ekonomis

3. Selanjutnya, campurkan singkong yang telah diperas dengan tepung tapioka, gula pasir, dan garam, lalu aduk rata.

4. Berikutnya, bagi rata adonan menjadi 5 bagian. Lalu beri pewarna makanan sebanyak tiga tetes pada masing-masing adonan.

5. Kemudian bulat-bulatkan sebesar kelereng, lalu langsung kukus selama lebih kurang 7 menit.

6. Setelah itu angkat dan langsung gulirkan di kelapa parut.

7. Langkah berikutnya, tusuk-tusuk cenil menggunakan tusuk sate.

8. Cenil Singkong Rainbow siap untuk dinikmati. Selamat mencoba!***

Editor: Sekar Widyaningrum

Sumber: Instagram @dwimuslimah4

Tags

Terkini

Terpopuler