Capcay Seafood Enaknya Kebangetan, Menu Tanggal Tua yang Praktis dan Ekonomis, Bisa Bikin Boros Nasi

25 Oktober 2022, 10:09 WIB
Resep menu capcay seafood super enak dan ekonomis dijamin bikin boros nasi /YouTube tri pujis

BERITASUKOHARJO.com - Meskipun sudah tanggal tua, namun jangan biarkan dirimu untuk tidak makan-makanan yang sehat, ya. Kamu tenang saja, kamu bisa membaca artikel resep ini hingga selesai.

Dengan modal ekonomis saja, kamu sudah bisa menikmati menu sehat, yaitu capcay seafood yang enaknya kebangetan dimakan dengan nasi hangat.

Jika sudah menyajikan menu capcay seafood ini, dijamin bisa bikin boros nasi. Cara masaknya sangat praktis dengan bahan ekonomis.

Menu capcay seafood ini pun cocok banget jadi menu lauk nasi box atau jadi ide jualan yang menguntungkan.

Baca Juga: Rugi Kalau Belum Coba Cemilan Super Enak Ini, Bahan Ekonomis Rasa Mantap Abis, Isian dan Sausnya Bikin Nagih!

Penasaran bagaimana cara membuat menu capcay seafood ini? Berikut BeritaSukoharjo.com akan membagikan resepnya dari kanal YouTube tri pujis.

Bahan:

5 ekor cumi
5 ekor udang
5 lembar daun sawi putih
1 buah wortel
3 buah jagung muda
1 bonggol kecil brokoli
1 batang daun bawang
3 siung bawang putih
1/4 sdt garam
1/2 sdt kaldu bubuk
1/4 sdt lada bubuk
2 sdm saus tiram
1/2 sdt gula pasir
50 ml air

Cara membuat:

1. Pastikan semua bahan yang akan digunakan sudah siap semua. Kemudian, potong-potong sawi putih. Dipotong sesuai selera saja. Jika semua sawi putih sudah dipotong, sisihkan terlebih dahulu.

2. Selanjutnya adalah potong-potong wortel dan jagung muda. Semuanya dipotong bentuk sering saja. Lakukan hingga semuanya selesai, ya. Lalu, sisihkan.

3. Kemudian, lanjut untuk memotong-motong brokoli dan daun bawang. Dipotong sesuai selera saja. Lalu, sisihkan.

Baca Juga: Resep Sup Tahu Bakso Super Segar dan Enak Banget, Menu Simple Untuk Makan Siang

4. Selanjutnya bawang putih digeprek terlebih dahulu. Lalu, cincang halus.

5. Selanjutnya adalah siapkan wajan. Panaskan minyak goreng. Jika sudah panas, masukkan bawang putih yang telah dicincang halus tadi.

Tumis bawang putih hingga mengeluarkan aroma harum.

6. Jika bawang putih sudah harum, masukkan cumi dan udang yang telah dicuci bersih sebelumnya.

Selain udang dan cumi, kamu bisa juga menggunakan bakso. Aduk-aduk semuanya hingga tercampur merata.

7. Setelah itu, masukkan air dan masak hingga airnya mendidih. Jika sudah mendidih, masukkan wortel, jagung muda dan brokoli.

8. Aduk-aduk semuanya hingga tercampur merata. Lalu, masukkan garam, kaldu bubuk, lada bubuk, saus tiram dan gula pasir.

Baca Juga: Tempe Hampir Busuk Jangan Dibuang! Olah dengan Labu Air Jadi Menu Masakan Lodeh yang Gurih dan Pedas Mantap

Aduk-aduk semuanya hingga tercampur merata dan masak hingga wortel, brokoli dan jagung muda matang.

9. Setelah matang, masukkan sawi putih yang telah dipotong-potong tadi. Aduk-aduk kembali dan masak hingga capcay matang sempurna.

Jika sudah matang, angkat dan sajikan di atas piring saji. Kini, kamu bisa menikmati sayur capcay seafood ini bersama keluarga. Selamat mencoba.***

Editor: Widya Ardikasari

Sumber: YouTube tri pujis

Tags

Terkini

Terpopuler