Jangan Hanya Digoreng, Resep Olahan Tahu Jadi Cemilan Enak, Gurih, dan Pedas, Pasti Jadi Rebutan!

4 Agustus 2022, 11:21 WIB
Jangan hanya digoreng, pesep olahan tahuat cemilan yang enak, gurih sekaligus pedas /YouTube Nuraaini Soewarto

BERITASUKOHARJO.com - Ada tahu di rumah? Tapi bingung mau diolah menjadi apa, sepertinya resep olahan tahu ini cocok untuk kamu.

Tahu dirumah jangan hanya digoreng biasa, kamu bisa buat cemilan yang enak, gurih sekaligus pedas dari resep ini dijamin jadi rebutan.

Bermodal tahu kamu bisa membuat resep cemilan favorit keluarga, bahannya gampang ditemui resep membuatnya juga mudah.

Dengan tekstur yang garing diluar dan lembut di dalam, semakin menambah nikmat cemilan gurih pedas ini, enak banget!

Baca Juga: Resep Cemilan Tahu Bakso Merah Putih, Untuk Rayakan HUT RI 17 Agustus, Rasanya Gurih Merdeka!

Pastikan sediakan cemilan olahan tahu ini yang banyak agar puas dan kenyang maksimal, hati-hati jadi rebutan yang habis sekejap.

Yuk, simak resep olahan tahu yang enak, gurih sekaligus pedas dirangkum oleh BeritaSukaharjo.com dari kanal YouTube Nuraaini Soewarto.

Bahan-Bahan:

4 kotak tahu
1 butir telur
1 buah wortel
2 sdm tepung beras
3 sdm tepung maizena
1 batang daun bawang
2 buah cabai merah besar
Cabai rawit secukupnya
2 siung bawang merah
2 siung bawang putih
2 sdm minyak
1 sdt garam
1/2 sdt kaldu bubuk
1 sdt ketumbar bubuk
1/4 sdt lada bubuk

Baca Juga: Rahasia Cara Menyimpan Ketumbar, Dijamin Anti Langu, Simak Tips Jitu Berikut Ini!

Cara membuat:

1. Siapkan cobek, masukkan 2 buah cabai merah besar, cabai rawit secukupnya, 2 siung bawang merah, 2 siung bawang putih, 1 sdt garam
dan 1 sdt ketumbar bubuk, haluskan.

2. Siapkan wajan, panaskan minyak, masukkan bumbu halus, tumis hingga harum dan matang, matikan kompor, angkat dan sisihkan.

3. Siapkan chopper atau blender, masukkan 4 kotak tahu, 1 butir telur dan 2 sdm minyak, haluskan.

4. Siapkan wadah, pindahkan bumbu halus kemudian masukkan bumbu cabai yang sudah dihaluskan.

Baca Juga: Resep Semur Ayam Spesial, Mudah Dibuat dan Pastinya Enak, Cocok Jadi Ide Menu Makan Sehari-hari

5. Tambahkan 1/2 sdt kaldu bubuk, 1/4 sdt lada bubuk, wortel yang sudah diserut dan daun bawang yang sudah dipotong kecil, aduk rata.

6. Masukkan 2 sdm tepung beras dan 3 sdm tepung maizena, aduk rata lalu masukkan ke dalam loyang yang sudah diolesi kertas roti, ratakan.

7.  Siapkan kukusan yang airnya sudah mendidih, masukkan loyang berisi adonan, kukus selama 20 menit.

8. Setelah 20 menit atau matang, angkat loyang dan tunggu dingin, lalu keluarkan dari cetakan, potong beberapa bagian.

Baca Juga: Resep Cemilan Favorit Anak-Anak, Modal Olahan Tahu dan Mie Instan Aja Bisa Jadi Banyak dan Enak!

9. Siapkan wajan, panaskan minyak, masukkan tahu, sesekali dibalik, goreng menggunakan api sedang hingga kuning kecoklatan, angkat dan tiriskan, matikan api kompor.

10. Siapkan piring saji, pindahkan tahu ke atas piring saji, sajikan dan tahu goreng pedas siap dinikmati. Selamat mencoba teman-teman!***

Editor: Klara Delviyana

Sumber: YouTube Nuraaini Soewarto

Tags

Terkini

Terpopuler