Bukan Grup Girls Generation, SM Entertainment Konfirmasi Artis Ini yang Comeback Mei Mendatang

- 2 Mei 2022, 16:17 WIB
Unggahan SM Entertainment mengonfirmasi bukan grup Girls Generation yang akan comeback
Unggahan SM Entertainment mengonfirmasi bukan grup Girls Generation yang akan comeback /Instagram @tiffanyyoungofficial

BERITASUKOHARJO.com – Sebelumnya SM Entertainment sukses membuat heboh para penggemar Girls Generation dengan merilis foto teaser misterius.

Namun, pada tanggal 2 Mei 2022, SM Entertainment merilis foto teaser terbaru lewat akun Instagramnya, @smtown.

Unggahan teaser misterius tersebut sukses membuat para penggemar menduga akan adanya comeback Girls Generation di tahun ini.

Namun, dugaan penggemar terhadap rumor comeback Girls Generation pun akhirnya terjawab lewat postingan terbaru itu.

Baca Juga: Sulit Memaafkan Kesalahan Orang? Lakukan Hal Ini

SM Entertainment memberi tahu jika artis mereka yang akan comeback dalam waktu dekat ini adalah salah satu anggota dari Girls Generation yaitu Hyoyeon.

Foto teaser yang diunggah oleh SM Entertainment memperlihatkan gambar satu mata dalam mode negatif. Comeback ini akan menjadi comeback pertamanya setelah sebelumnya merilis lagu “SECOND” pada musim panas tahun 2021.

Hyoyeon akan melangsungkan comeback pada 16 Mei 2022 pukul 6 sore KST mendatang, dengan merilis mini album pertama yang bertajuk “DEEP”.

Baca Juga: Lirik Lagu Selamat Lebaran – Ismail Marzuki, Berikan Pesan Moral

Kabar ini tentu membuat penggemar terkejut karena SM Entertainment sudah mengecoh mereka dan membuat penggemar berspekulasi jika Girls Generation akan kembali ke menyapa penggemarnya.

Pada comeback Hyoyeon tahun ini tentu selalu dinantikan oleh para penggemar. Setiap kali Hyoyeon melakukan comeback, ia selalu memperlihatkan penampilan yang memukau dengan lagu dan tariannya.

Hyoyeon debut sebagai penyanyi solo pada tahun 2016 lewat proyek SM STATION dengan merilis single “MYSTERY”.

Baca Juga: Pertanyaan-Pertanyaan yang Muncul Saat Lebaran, Manakah yang Paling Menyebalkan?

Tahun selanjutnya yaitu 2017, ia comeback dengan single “Wanna Be” dengan menggandeng rapper San E. Lagu ini mengusung genre musik pop-dance dengan irama yang cepat.

Tahun 2018, Hyoyeon kembali mengeluarkan karya barunya “Sober”. Pada lagu ini Hyoyeon ikut berpartispasi dalam penulisan lagu dan produksi, lagu ini bergenre EDM.

Hyoyeon melakukan dua comeback pada tahun 2018. Setelah lagu “Sober”, ia juga merilis lagu “Punk Right Now.”

Namun pada tahun 2019 ia hanya melakukan comeback satu kali yaitu dengan ia menunjukkan kemampuannya sebagai DJ dengan lagu “Badster”.

Baca Juga: Hindari Kebiasaan Buruk di Malam Hari Agar Tidak Merusak Kulit

“Dessert” menjadi comeback Hyoyeon pada tahun 2020, ia bekerja sama dengan Soyeon (G)I-DLE dan Loopy. Lewat lagu ini Hyoyeon menantang semua penggemar dalam dance challenge lagu tersebut.

Terakhir, tahun 2021 ia merilis lagu “SECOND”. Sama seperti lagu sebelumnya, di lagu ini Hyoyeon pun mempromosikan lagu lewat dance challenge.

Itulah kabar terbaru mengenai comeback Hyoyeon yang akan dilakukan 16 Mei mendatang. Apakah kamu juga sudah tidak sabar menunggu comebacknya? ***

Editor: Inung R Sulistyo

Sumber: Allkpop SMTown Instagram @smtown


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x