Subhanallah!! Kuasa Allah, Ikan Mas Super Jumbo serta Kerbau Masih Hidup Saat Erupsi Gunung Semeru Menerjang

- 10 Desember 2021, 22:40 WIB
Gubenur Jatim Khofifah mengunggah keajaban ikan emas selamat saat erupsi semeru
Gubenur Jatim Khofifah mengunggah keajaban ikan emas selamat saat erupsi semeru /Tangkapan Layar @khofifah.ip/

SUKOHARJOUPDATE - Keajaiban pasti kerap terjadi disetiap peristiwa. Seperti saat erupsi Gunung Semeru, ALLAH SWT menunjukan kuasannya. Dimana seekor bebek terjebak di endapan material lahar dingin.

Padahal, kedua kaki serta buntut bebek itu sudah terbenam. Namun karena Kuasa ALLAH, bebek ini masih bisa hidup dan berhasil diselamatkan. 

Begitu pula dengan fenomena satu ini. Sang pencipta alam semesta inipun kembali menunjukan kuasanya pada manusia.

Baca Juga: Dewan Soroti Koordinasi Tiga Instansi di Karanganyar Menyusul 68 Ribu Penerima KIS PBI BPJS Dinonaktifkan

Seekor ikan mas berukuran besar berhasil diselamatkan warga dari lokasi terdampak erupsi Gunung Semeru. Padahal semua tempat dilereng Gunung Semeru tertutup abu vulkanik.

Keajaiban masih hidupnya ikan emas berukuran besar disaat seluruh tempat termasuk dihabitat dimana ikan emas ini hidup tertutup abu vulkanik, diunggah oleh Gubenut Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa di akun Instagram-nya @khofifah.ip pada Kamis 9 Desember 2021 siang.

Sebelumnya, melalui akun sama, Khofifah pun mengunggah keajaiban seekor Kerbau masih tetap hidup, meskipun seluruh anggota tubuh kerbau ini terbenam endapan lumpur. Agar hewan kerbau ini bisa bertahan hidup, para relawan memberikan makanan didekat mulut, agar kerbau tak kesulitan untuk makan.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh khofifah indar parawansa (@khofifah.ip)

Seperti yang dipantau sukuharjoupdate.com (Jaringan Pikiran-Rakyat Media Network) diakun @khofifah.ip, tampak seorang pria berkopiah hitam mengenakan atasan berwarna hijau sedang menggendong ikan mas berukuran besar. Mulut ikan mas itu tampak kotor tertutup lumpur.

Halaman:

Editor: Bramantyo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x