BIKIN BANGGA! Mufti Reza Raih Gelar Doktor di UNS Usia 25 Tahun, Mulus Tanpa Ujian Sidang Terbuka

- 1 Mei 2023, 10:46 WIB
Mufti Reza Aulia Putra lulus doktor UNS tanpa Sidang Ujian Terbuka
Mufti Reza Aulia Putra lulus doktor UNS tanpa Sidang Ujian Terbuka /dok. UNS

BERITASUKOHARJO.com - Bikin bangga, Mufti Reza raih gelar doktor  UNS di usia 25 tahun, selain itu dia meraih prestasi tersebut mulus tanpa harus melalui ujian sidang terbuka seperti mahasiswa S-3 lainnya.

Mufti Reza menempuh pendidikan dari mulai Sarjana Teknik (S-1), Magister Teknik (S-2) hingga raih gelar Doktor (S-3) di Fakultas Teknik UNS.  Selain menjadi mahasiswa, dia juga aktif di berbagai kegiatan untuk menunjang studinya.

Prestasi membanggakan Mufti Reza raih gelar doktor UNS di usia 25 tahun ini tentu bukan hal yang mudah untuk diraih. Dia pasti melakukan berbagai usaha yang maksimal untuk mencapai prestasi sekarang ini.

Baca Juga: Sejarah Hari Pendidikan Nasional 2 Mei, Ternyata Ada Makna Penting Bukan Hanya Perayaan Biasa 

“Perasaan saya pastinya bangga. Saya juga sangat berterima kasih kepada UNS karena telah memberikan kesempatan bagi saya untuk menjalani studi S-1, S-2, hingga S-3 di UNS yang kesemuanya saya berhasil tempuh dengan kondisi dapat diselesaikan dengan waktu yang tepat dan dengan hasil yang cukup memuaskan,” papar  Mufti seperti dilansir BeritaSukoharjo.com dari laman UNS, Senin, 1 Mei 2023.

Pria bernama lengkap Mufti Reza Aulia Putra ini lulus S-3 berhasil lulus program doktor dari UNS atau Universitas Sebelas Maret  dengan IPK 4,00 dengan predikat cumlaude.  Dia menjadi lulusan tercepat dan termuda doktor UNS di usia 25 tahun 9 bulan.

Mufti juga kerap menulis sejumlah artikel jurnal, bahkan beberapa artikel jurnal tersebut di antaranya terindeks Scopus dari kerja kerasnya itu, dia tidak perlu melalui sidang ujian terbuka sebagai syarat lulus S-3.

Sidang Ujian Terbuka  merupakan proses yang harus ditempuh oleh mahasiswa yang menyelesaikan studi jenjang doktor atau S-3.  Publikasi sidang terbuka ini akan dihadiri oleh masyarakat secara umum, baik dari pihak keluarga mahasiswa maupun masyarakat.  

Halaman:

Editor: Francisca Adita Maya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x