Perluas Akses dan Kesempatan Belajar, 1.563 Siswa di Sukoharjo Terima Bantuan PIP

- 1 November 2021, 18:34 WIB
Wakil Bupati Sukoharjo Agus Santosa secara simbolis menyerahkan bantuan PIP kepada salah satu siwa dari jenjang Sekolah Dasar
Wakil Bupati Sukoharjo Agus Santosa secara simbolis menyerahkan bantuan PIP kepada salah satu siwa dari jenjang Sekolah Dasar /Humas Pemkab Sukoharjo

 

SUKOHARJOUPDATE – Sebanyak 1.563 siswa jenjang SD, SMP, SMA/SMK dan SLB dari keluarga kurang mampu di Kabupaten Sukoharjo, menerima bantuan Program Indonesia Pintar (PIP) dari pemerintah untuk perluasan akses, dan kesempatan belajar.

Bantuan berupa uang tunai tersebut merupakan buah upaya Ketua DPR RI Puan Maharani yang dalam kesempatan penyerahan melalui Wakil Bupati Sukoharjo, Agus Santosa di komplek kantor terpadu gedung Menara Wijaya lantai 10, Senin 1 November 2021.

"Bantuan PIP yang diberikan merupakan aspirasi dari Ketua DPR RI, Puan Maharani untuk siswa di Kabupaten Sukoharjo," kata Agus.

Baca Juga: Lolos Tes Seleksi, Tiga Wakil Rektor Baru UVBN Sukoharjo Dilantik Ketua Umum YPPP Veteran

Penerima bantuan PIP adalah siswa yang memiliki atau terdaftar pada Kartu Indonesia Pintar (KIP). Bantuan tersebut akan disalurkan melalui sekolah masing-masing siswa.

"KIP diberikan sebagai identitas penerima bantuan pendidikan dimana kartu PIP menjadi jaminan dan kepastian anak-anak usia sekolah terdaftar sebagai penerima bantuan pendidikan," terangnya.

Siswa pemilik KIP jenjang SD, SMP, SMA dan SMK menerima bantuan dana dari pemerintah yang dapat dogunakan untuk membantu biaya pribadi peserta didik seperti membeli perlengkapan sekolah, uang saku, dan biaya transportasi.

Baca Juga: Bulan November Trending, Pemerintah Rilis Logo Peringatan Hari Pahlawan, Yuk Simak Penjelasannya

Halaman:

Editor: Nanang Sapto Nugroho


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x