UPDATE! Info Peringatan Dini Gelombang Tinggi untuk Wilayah Perairan Indonesia 29-30 April 2023

- 29 April 2023, 08:22 WIB
Ilustrasi - peringatan dini gelombang tinggi perairan Indonesia
Ilustrasi - peringatan dini gelombang tinggi perairan Indonesia /Freepik/wirestock

BERITASUKOHARJO.com - Update informasi peringatan dini cuaca oleh BMKG bahwasanya akan adanya gelombang tinggi di beberapa wilayah perairan Indonesia.

Bagi Anda yang hendak melaksanakan arus balik mudik melalui jalur perairan wajib tahu, update-an terkait informasi cuaca gelombang tinggi untuk wilayah perairan Indonesia.

Kali ini, ada beberapa wilayah di Indonesia yang akan mengalami gelombang sedang mulai dari 1,25 - 2,50 M di beberapa wilayah, sementara terdapat beberapa wilayah yang akan mengalami gelombang tinggi mulai 2,50 - 4,0 M.

Dilansir dari akun Instagram @infobmkg oleh BeritaSukoharjo.com, pada bagian utara Indonesia dominan bergerak dari timur laut hingga timur, diperkirakan kecepatan pola angin berkisar 3-15 knot.

Baca Juga: Park Eun Bin dan Song Hye Kyo Dapatkan Piala di Baeksang Arts Award 2023, Berikut Pemenang Selengkapnya

Sementara itu, wilayah Indonesia di bagian selatan dominan bergerak dari tenggara hingga barat daya dengan perkiraan kecepatan angin berkisar 5-20 knot.

Kemudian untuk perkiraan kecepatan angin tertinggi terpantau di perairan Kepulauan Wakatobi, Laut Banda, dan Laut Arafuru. Perkiraan gelombang tinggi akan terjadi pada tanggal 29 - 30 April 2023, dimulai pukul 07.00 WIB.

Halaman:

Editor: Risqi Nurtyas Sri Wikanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x