Kabar Gembira! BI Jatim Tambah Kuota Penukaran Uang Jadi 2.500 Penukaran Per Hari, Catat Tanggal dan Tempatnya

- 30 Maret 2023, 12:02 WIB
Ilustrasi penukaran uang
Ilustrasi penukaran uang /Pexels/Robert Lens

BERITASUKOHARJO.com - Kabar gembira datang dari Bank Indonesia (BI) Jawa Timur terutama bagi yang ingin menukarkan uang untuk angpao Lebaran bagi keponakan, saudara, atau lainnya.

Bagi yang belum kebagian penukaran uang pecahan untuk Idulfitri nanti, mulai hari ini, 30 Maret 2023, BI Jatim menambah kuota penukaran menjadi 2.500 penukaran per hari.

Bercermin dari antusias masyarakat Jatim akan pelayanan penukaran uang dengan sistem drive thru, maka BI Jatim meningkatkan pelayanan penukaran uang ini melalui aplikasi pintar agar lebih aman, nyaman, dan mendapatkan kepastian.

Baca Juga: IRT Milenial, yuk Bikin Sambal Kacang versi Anti Ribet Pakai Resep Sat-Set, Caranya Praktis tapi Hasil Juara

Para penukar bisa memesan penukaran uang melalui aplikasi pintar (https://pintar.bi.go.id) sejak H-2 sebelum jadwal penukaran. Penukaran 1 April 2023 dibuka mulai tanggal 30 Maret 2023 mulai pukul 9.00 WIB.

Kegiatan penukaran uang pecahan untuk Lebaran ini tidak dipungut biaya dan sudah mulai dilakukan oleh BI Jatim pada tanggal 25 Maret sampai 20 April 2023.

Kegiatan ini berjudul Semarak Rupiah Ramadhan dan Berkah Idulfitri (SERAMBI) 2023 dilakukan di 500 titik di wilayah Surabaya dan Madura.

Baca Juga: Lembut Manis Jadi Takjil Buka Puasa, Coba Buat Apem Gula Merah dengan Taburan Kelapa Parut

Tersebar di Kantor Perwakilan BI Jatim, Perbankan Umum, BPR wilayah Surabaya sekitarnya dan Madura, serta kas keliling di titik jalur mudik seperti rest area.

Halaman:

Editor: Nurul Ripna Astuti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x