Pelaku UMKM Jawa Tengah Merapat! Promosikan Usahamu Secara Gratis Melalui Program Lapak Ganjar

- 27 Maret 2023, 13:05 WIB
Ilustrasi - Pelaku UMKM Jawa Tengah Merapat! Promosikan Usahamu Secara Gratis Melalui Program Lapak Ganjar
Ilustrasi - Pelaku UMKM Jawa Tengah Merapat! Promosikan Usahamu Secara Gratis Melalui Program Lapak Ganjar /Dok:jatengprov.go.id/

BERITASUKOHARJO.com – Lapak Ganjar adalah sebuah program yang dibentuk oleh Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo yang memiliki tujuan untuk membantu memasarkan produk para pelaku UMKM yang mengalami krisis saat masa pandemi yang lalu.

Lapak Ganjar ini memiliki tema yang berbeda-beda tiap minggunya, yaitu seperti pada minggu ini mulai tanggal 25 Maret sampai 1 April 2023 kali ini isinya ditujukan untuk pelaku UMKM yang menjalankan bisnisnya sebagai penjahit bordir, dan permak.

Bagi Anda yang ingin mengetahui tema UMKM yang akan dipromosikan tiap minggunya bisa cek update informasinya pada Instagram @lapak_ganjar. Sebenarnya program ini ditujukan untuk pelaku UMKM seluruh wilayah Indonesia, tetapi kebanyakan pesertanya adalah UMKM dari Jawa Tengah.

Baca Juga: 4 Tips Mengelola Keuangan dari OJK Agar Tidak Boros Selama Bulan Suci Ramadhan!

Dikutip BeritaSukoharjo.com melalui Instagram @lapak_ganjar pada tanggal 27 maret 2023, untuk syarat mengikuti program ini terdiri atas:

1. Program ini terbuka untuk semua kalangan yang memiliki usaha sendiri.

2. Membuat postingan pada feed Instagram kemudian tag akun @ganjar_pranowo dan @lapak_ganjar dengan disertai hastag #LapakGanjar.

3. Pada postingan tersebut wajib dicantumkan asal daerahnya (Kabupaten/Kota), nomor telepon usaha/pemilik, dan deskripsi usahanya.

4. Edisi ke-124 minggu ini untuk tanggal 25 Maret sampai 1 April 2023 adalah pelaku UMKM yang memiliki usaha menjahit, bordir, dan permak.

Baca Juga: 1 Resep Dapat 20 pcs Dimsum Ayam yang Enak, Cocok untuk Ide Jualan Takjil Ramadhan 2023, Yuk Intip Resepnya!

Nantinya postingan yang telah dibuat oleh para pelaku UMKM akan dibantu promosi dengan cara repost ke story Instagram yang dilakukan oleh akun @ganjar_pranowo dan @lapak_ganjar. Melalui hal ini, bisa membantu para pelaku UMKM mengembangkan dan memperluas target pasarnya.

Mengutip dari website resmi Pemprov Jateng, Erlin Novida seorang wanita berusia 38 tahun asal Kudus yang memiliki usaha kuliner mie ayam menceritakan kisahnya mendulang untung untuk setelah mengikuti program Lapak Ganjar ini.

Usaha mie ayam ini sudah dirintis selama 3 tahun yang bermula dari pre order dan kemudian nekat memutuskan untuk membuka sebuah warung di pinggir jalan. Usaha yang dijalaninya ini mendapatkan kesulitan karena pelanggan yang tidak menentu, bahkan warungnya hanya bisa menampung maksimal 2 orang saja.

Baca Juga: AWAS! Ini 9 Penyebab Pengajuan KUR BRI 2023 Ditolak, Perhatikan Nomor 6 Agar Cepat Cair

Erlin Novida menjelaskan, “Saya sempat bingung, bayar sewa kiosnya pakai apa kalau saya tidak dapat pelanggan. Kebetulan sekali ada Lapak Ganjar edisi mie ayam. Saya ikut dan dipromosikan di instastory Pak Ganjar”.

Usaha mie ayam milikinya mulai dikenal banyak orang setelah dipromosi oleh Lapak Ganjar ini, terlihat dari banyaknya pelanggan baru yang datang berkunjung. Saat ini ia sudah bisa memiliki sebuah kedai dengan sajian menu lainnya.

Berbeda dengan Erlin Novida, Vivi Christiana seorang yang bekerja dibidang jastip asal Tangerang menyampaikan bahwa Lapak Ganjar dapat membantunya menemukan produk-produk UMKM lokal sebagai acuan untuk produknya yang akan ia jual kembali (reseller).

Baca Juga: Ide Minuman Segar untuk Takjil Ramadan 2023, Punch Jeruk Jelly Kelapa Bikin Adem Tenggorokan Setelah Puasa

“(Lapak Ganjar) sangat membantu kalangan kita yang di luar daerah, lihat barang dan produk UMKM. Kami dari Tangerang, kita melihat dari sosmed ada Lapak Ganjar, tertarik di situ. Menarik di daerah Borobudur ada yangko yang beda dengan di daerah lain, saya rasakan enak. Saya kontak ternyata antusiasnya luar biasa” ungkap Vivi Christiana.***

Editor: Klara Delviyana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x