Jamaah Haji Kloter Pertama Akan Segera Berangkat. Begini Persiapan Para Petugas Haji

- 21 Mei 2022, 18:18 WIB
Petugas haji melakukan simulasi dan pelatihan agar dapat melayani jamaah dengan baik.
Petugas haji melakukan simulasi dan pelatihan agar dapat melayani jamaah dengan baik. /Kemenkes

Selepas mendapat teori dan peningkatan mengenai pemahaman selama beberapa hari, para calon petugas haji akan melakukan gladi posko untuk mempraktikkan serta mengetahui tugas mereka masing-masing dalam melayani jamaah haji.

"Kegiatan hari ini dalam rangka mengetahui sejauh mana materi bimbingan teknis untuk petugas diimplementasikan," ucapnya.

Di dalam gladi posko tersebut, mereka melakukan simulasi kedatangan jamaah haji di bandara sampai pelayanan mereka tiba di hotel-hotel yang sudah disiapkan serta penanganan berbagai masalah yang dihadapi oleh para jamaah haji.

Baca Juga: Tawuran Pelajar Menewaskan Siswa SMK

Pada saat menjalankan gladi juga menampilkan segala tugas yang diharuskan petugas haji dalam menyambut para tamu Allah SWT mulai dari dari memberi pelayanan mengenai transportasi, akomodasi, konsumsi, hingga pelayanan ibadah hingga menuju puncak haji.

Menurutnya, titik krusial ibadah haji tertuju pada saat pelaksanaan puncak haji di Arafah, Muzdhalifah dan Mina (Armuzna) di mana nantinya semua Muslim yang melaksanakan haji akan berkumpul untuk melakukan wukuf di Arafah. Kemudian, mabit atau bermalam di Mina hingga melempar jamarat.

Baca Juga: Para Ulama dan Habib diundang Oleh Gus Muhaimin Untuk Mendoakan Perdamaian Dunia

"Persiapan ibadah haji saat ini sudah siap, tinggal menunggu keberangkatan jemaah kloter pertama yang dijadwalkan akan diterbangkan dari Tanah Air ke Madinah pada 4 Juni 2022," demikian Suvianto. ***

Halaman:

Editor: Inung R Sulistyo

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x