Mudik Gratis Polri Presisi 2023 Telah Dibuka, Berikut 24 Lokasi Tempat Pendaftaran, Syarat dan Caranya

1 April 2023, 11:24 WIB
Ilustrasi - Mudik Gratis Polri Presisi 2023 Telah Dibuka, Berikut 24 Lokasi Tempat Pendaftaran, Syarat dan Caranya /Freepik/Freepik/

BERITASUKOHARJO.com – Mudik gratis dari Polri Presisi 2023 telah dibuka dengan pendaftaran langsung di tempat yang telah disediakan untuk masyarakat yang mendaftar.

Mudik gratis dari Polri Presisi 2023 ini bertujuan untuk memfasilitasi masyarakat dari Jakarta yang bisa mendaftar di antara 24 lokasi tempat untuk mendaftar sebagai peserta program ini.

Bagi masyarakat perantau dari Jakarta yang ingin pulang kampung saat Lebaran bisa mendaftar pada program mudik gratis Polri Presisi 2023 melalui 24 lokasi tempat pendaftaran yang telah tersedia.

Baca Juga: Murah Banget! Tapi Enaknya Kebangetan! Resep Takjil Ramadhan 2023 Olahan Singkong 4 Bahan Aja, Pasti Ketagihan

BeritaSukoharjo.com melansir dari Korlantas Polri pada Jumat, 31 Maret 2023 terkait 24 lokasi tempat pendaftaran mudik gratis Polri Presisi 2023 yang bisa didatangi langsung oleh masyarakat.

1. Samsat DKI Jakarta

- Samsat Jakarta Pusat : Jl. Gunung Sahari No. 13 Jakarta Utara.

- Samsat Jakarta Utara : Jl. Gunung Sahari No. 13 Jakarta Utara.

- Samsat Jakarta Barat : Jl. Daan Mogot KM. 13, Cengkareng, Jakarta Barat.

- Samsat Jakarta Selatan : Jl. Jend. Sudirman No. 55, Jakarta Selatan 12190.

- Samsat Jakarta Timur : Jl. DI Panjaitan No. 22, By Pass, Kebon Nanas Jakarta Timur.

Baca Juga: Auto Laris! Ide Jualan Takjil Cupcake Coklat Manis dengan Bahan Ekonomis, Nggak Bikin Kantong Tipis

2. Samsat Penyangga

- Samsat Kota Tangerang : Jl. Raya Perintis Kemerdekaan No. II B, Tangerang.

- Samsat Ciledug : Jl. Fatah KM. 1 Kel. Sudimara Barat, Kecamatan Ciledug, Kota Tangerang.

- Samsat Serpong : Jl. Raya Serpong Civic Center Blok 405/05, BSD.

- Samsat Ciputat : Jl. RE Martadinata No. 10, Kecamatan Ciputat, Kab. Tangerang Selatan.

- Samsat Kelapa Dua : Jl. Boulevard Raya Gading Serpong Kelapa Dua, Kec. Kelapa Dua, Tangerang.

- Samsat Kota Bekasi : JL IR H Juanda 302 Bekasi.

Baca Juga: WASPADA! Dampak Siklon Tropis Herman, Sebagian Sumatera dan Jawa Diprediksi Hujan Lebat Disertai Angin Kencan

- Samsat Kab. Bekasi : Jl. Industri Raya No. 14, Pasir Gombong, Cikarang, Kab. Bekasi.

- Samsat Kota Depok : Jl. Merdeka Raya No. 2, Depok II Tengah, Depok.

- Samsat Cinere : Jl. Limo Raya No. 60, Limo, Depok.

3. Satpas DKI Jakarta

- Satpas Polda Metro Jaya : (Daan Mogot, Jakbar) Jl. Daan Mogot Km. 11 Jakarta Barat.

- Satpas Jakarta Pusat : JL. Landasan Pacu Selatan A5 no. 1 Kemayoran Jakarta Pusat.

- Satpas Jakarta Utara : Jl. Gorontalo No. 4 Tanjung Priok (eks Bioskop Taruna).

- Satpas Jakarta Selatan : Jl. Wijaya II No.42 Jakarta Selatan (Restro Jakarta Selatan).

Baca Juga: Yuk, Bagi-Bagi Takjil Gratis Buka Puasa! Buat Resep Mie Ayam Ekonomis 36 Porsi Aja, Rasanya Lezat Bikin Nagih

- Satpas Jakarta Timur : Jl. D.I Panjaitan Kav 55 Kebon Nanas (Sat Lantas Jakarta Timur).

4. Satpas Penyangga

- Satpas Polres Metro Tangerang Kota Jl. Daan Mogot No. 52 Sukasari Tangerang Kota.

- Satpas Polres Metro Bekasi Kota Jl. Pramuka 79 Bekasi Kota.

- Satpas Polres Metro Bekasi Jl. Jababeka 8 No. 1 Desa Wangunharja Cikarang Utara Bekasi.

- Satpas Polres Metro Depok Jl. Margonda Raya no 14 Kota Depok.

- Satpas Polres Metro Tangerang Selatan Jl Taman Makam Pahlawan Seribu Cilenggang Serpong Tangsel.

Baca Juga: Tarif Tol Mudik Lebaran 2023 Bisa Cek di Aplikasi Travoy Jasa Marga, Intip Fiturnya agar Nyaman Berkendara

Itulah 19 tempat untuk pendaftaran mudik gratis dari Polri Presisi 2023. Silakan datang ke kantor di alamat tersebut dengan membawa salinan KTP dan KK keluarga sebagai syaratnya.

Pendaftaran wajib dilakukan langsung pada 24 kantor pada alamat tersebut dan boleh diwakilkan asal masih dalam satu KK atau anggota keluarga dengan mengisi formulir yang telah disediakan Polri.

Mudik gratis ini dijadwalkan berangkat pada tanggal 18 dan 19 April 2023 dengan 500 bus sebagai armada sampai 20.000 kuota penumpang. Untuk informasi lebih lanjut mengenai mudik gratis ini silakan klik di sini.***

Editor: Klara Delviyana

Tags

Terkini

Terpopuler