Ini Dia Bumbu dan Cara Memasak Rendang Daging, Resep yang Bikin Auto Ketagihan!

- 9 Juli 2022, 20:37 WIB
Resep bumbu dan cara memasak rendang daging yang bikin auto ketagihan
Resep bumbu dan cara memasak rendang daging yang bikin auto ketagihan /YouTube Eddy Siswanto

Cara memasak:

Potong-potong daging sapi dengan ukuran sedang dan tidak terlalu tipis.

Untuk satu kilogram daging biasanya membutuhkan tiga sampai empat liter santan.

Haluskan sepuluh siung bawang merah, lima siung bawang putih, sepuluh gr jahe, satu sdt ketumbar, setengah butir pala, 100 gr cabe merah besar, dan 100 gr cabe merah keriting menggunakan blender.

Tambahkan sedikit air agar mudah diblender. Haluskan bumbu.

Siapkan wajan dan masukkan bumbu yang telah diblender.

Tambahkan satu lembar daun kunyit, lima lembar daun jeruk, tiga lembar daun salam, dua batang sereh, dan lengkuas.

Lalu masukkan daging dan nyalakan api.

Aduk-aduk sampai daging sapi berubah warna.

Selanjutnya, masukkan santan encer ke dalam wajan dan aduk-aduk terus sampai mendidih agar santan tidak pecah.

Halaman:

Editor: Risqi Nurtyas Sri Wikanti

Sumber: YouTube CR COOK


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah