Resep Beef Teriyaki ala Hokben, Olahan Daging Sapi Rumahan Rasa Restoran

- 8 Juli 2022, 13:27 WIB
Resep beef teriyaki ala Hokben, olahan daging sapi rumahan rasa restoran
Resep beef teriyaki ala Hokben, olahan daging sapi rumahan rasa restoran /YouTube Arfiani Yanuar

Sambil menunggu, bisa memotong bawang bombay dan memarut bawang putih dan jahe. Jika tidak diparut bisa dicincang halus atau diulek.

Siapkan wajan dengan minyak secukupnya ditambah sedikit margarin. Nyalakan api dan aduk-aduk, setelah panas masukkan bumbu halus tadi yaitu bawang putih dan jahe.

Tumis sampai wangi dan bumbunya matang, setelah itu masukkan daging sapi yang telah dimarinasi tadi. Aduk sampai rata.

Aduk terus sampai dagingnya berubah warna dan matang. Sebagai catatan, tidak perlu menambahkan air karena dagingnya sendiri sudah mengeluarkan air.

Kemudian, masukkan potongan bawang bombay tadi di akhir. Tujuannya agar bawang bombay tidak terlalu layu dan masih bertekstur kres.

Apabila sudah dirasa matang, dan setelah dikoreksi rasanya sudah enak, segera angkat.

Olahan beef teriyaki ala Hokben tersebut sajikan di atas piring dengan taburan wijen di atasnya. Dijamin rasanya seperti di restoran walaupun produk rumahan.***

Halaman:

Editor: Risqi Nurtyas Sri Wikanti

Sumber: YouTube Arfiani Yanuar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah