Resep Dorayaki Mini Isi Coklat Tanpa Telur, Cemilan Enak Favorit Anak

7 Juli 2022, 14:53 WIB
Resep dorayaki mini isi coklat tanpa telur cemilan enak favorit anak /YouTube Vinastar Channel

BERITASUKOHARJO.com - Liburan sekolah telah tiba untuk anak-anak. Kegiatan menarik ketika liburan adalah menonton kartun animasi, tentunya ditemani cemilan enak dorayaki mini isi coklat. Wah, enak nih!

Menu dorayaki mini isi coklat akan membuat mereka terinspirasi memakannya saat melihat Doraemon. Meskipun beda ukuran, resep ini tentunya bisa jadi cemilan enak favorit anak, bahkan tanpa telur.

Tentunya para ibu di rumah bisa menghemat biaya untuk bisa membuat resep dorayaki mini coklat tanpa telur ini. Selain itu, cemilan enak ini juga sangat cocok untuk anak yang mempunyai alergi telur.

Berikut BeritaSukoharjo.com tampilkan resep dorayaki mini isi coklat tanpa telur, yang dijamin bisa menjadi cemilan favorit terbaru anak, dikutip BeritaSukoharjo.com dari kanal YouTube Vinastar Channel. 

Baca Juga: Hari Ini 7 Juli 2022, Solo Batik Carnival Digelar, Putri Indonesia Turut Hadir

Bahan-bahan:

70 gr tepung terigu serbaguna (protein sedang)

30 gr gula halus

14 gr susu bubuk

1/4 sdt baking soda

1/2 sdm madu

1/2 sdt vanili (sesuai selera)

90-95 ml susu cair

Isian coklat leleh/selai coklat

Baca Juga: Resep Cemilan Sate Kambing Pakai Bumbu Kacang Kurma

Cara membuat:

Langkah pertama yang harus dilakukan adalah mempersiapkan bahan-bahan yang telah disebutkan di atas.

Siapkan wadah ukuran sedang, tuangkan tepung terigu protein sedang, gula halus, baking soda, susu bubuk, dan madu.

Aduk campuran adonan di atas, kemudian tuang susu cair secara bertahap sambil terus diaduk-aduk adonannya.

Pastikan untuk mengaduk secara merata sampai tidak ada yang bergerindil. Tambahkan vanili dan kemudian aduk kembali secara merata.

Panaskan api kecil dan letakkan teflon di atasnya. Jika teflon sudah panas, ambil satu sendok teh adonan dan tuang ke teflon. Nantinya akan muat sekitar tiga adonan dalam satu teflon.

Masak sisi bawah selama sekitar dua menit. Jika sudah muncul gelembung di sisi atas, balik adonan tersebut.

Tunggu kembali sekitar dua menit, jika sudah matang angkat. Ulangi pada adonan yang lain langkah tersebut.

Jika semua sudah matang, tutup dorayaki mini agar tidak kering dan tetap empuk.

Setelah itu, tata dengan rapi satu per satu di atas piring datar. Lalu, tuangkan lelehan coklat di atasnya.

Tutup lelehan coklat dengan dorayaki mini lainnya. Jadi nanti tampilannya akan seperti sandwich.

Ulangi langkah tersebut pada semua dorayaki mini hingga habis.

Jika sudah selesai semua, taruh di piring dan tuangkan madu di atasnya.

Menu dorayaki mini isi coklat tanpa telur ini siap disajikan untuk anak-anak sebagai teman nonton kartun di pagi hari.***

Editor: Risqi Nurtyas Sri Wikanti

Sumber: YouTube Vinastar Channel

Tags

Terkini

Terpopuler