Modal Pisang yang Murah Meriah Tapi Hasilnya Jadi Kue Mewah, Cek Resep Lengkapnya!

- 18 November 2023, 12:08 WIB
resep kue olahan pisang yang enak dan lembut
resep kue olahan pisang yang enak dan lembut /YouTube DAPUR NAJWA

- 5 buah pisang tanduk
- 1 1/3 gelas atau 130 gr atau 2 sdm tepung tapioka
- 1 gelas atau 100 gr atau 10 sdm tepung terigu
- 2/3 gelas atau 100 gr atau 7 sdm gula pasir
- 1/2 sdt garam
- 2 1/2 gelas atau 500 ml santan
- 70 gr atau 6 sdm wijen sangrai
- pewarna makanan

Cara membuat:

1. Siapkan bahan isiannya terlebih dahulu yaitu 5 buah pisang tanduk yang sudah agak matang. Lalu, masukkan kelima pisang tersebut ke dalam panci kukusan dan kukuslah selama 15 menit.

Jadi, pisangnya ini belum dikupas saat dikukus, ya. Apabila pisangnya sudah matang, angkat dinginkan.

2. Setelah itu, siapkan bahan adonannya lagi di dalam wadah, yaitu 1 1/3 gelas tepung tapioka dan 1 gelas tepung terigu.

Aduk sebentar kedua tepungnya.

3. Setelah itu, masukkan 2/3 gelas gula pasir atau setara dengan 7 sendok makan dan aduk kembali bahannya sampai tercampur rata.

PBaca Juga: Punya Banyak Daun Pisang di Rumah? Yuk, Bikin Otak-Otak Ikan Tongkol, Begini Resep dan Cara Membuatnya

4. Jika sudah, lanjut masukkan 1/2 sendok teh garam dan 500 ml santan atau setara dengan 2 1/2 gelas.

Halaman:

Editor: Widya Ardikasari

Sumber: YouTube DAPUR NAJWA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x