Resep Tahu Bakso Ekonomis, Cocok banget Jadi Stok Cemilan di Rumah

- 12 September 2023, 13:30 WIB
Resep tahu bakso ayam yang enak dan pedas
Resep tahu bakso ayam yang enak dan pedas /YouTube Dapur Ayami

4. Setelah itu, tambahkan 1 sendok makan kecap asin, 1 sendok makan minyak wijen dan 1 sendok makan saus tiram.

Aduk-aduk sebentar bahan adonan ayam gilingnya itu.

5. Selanjutnya, tambahkan ½ sendok teh garam, ½ sendok teh penyedap rasa, 1 sendok teh lada bubuk dan 1 sendok teh bawang putih bubuk.

Aduk-aduk sebentar.

Baca Juga: EKONOMIS TAPI SUPER ENAK! Resep Tahu Bakso Kenyal dan Gurih, Ludes dalam Sekejap Jika Jadi Ide Jualan!

6. Kemudian, tambahkan 2 butir putih telur dan aduk-aduk kembali adonan bakso ayamnya itu sampai tercampur rata dan siap untuk digunakan.

7. Ambil satu buah tahu coklat yang sudah dibelah tengahnya. Kemudian, masukkan adonan bakso ayam ke dalam belahan tahunya itu sambil dirapikan.

Setelah rapi dan terisi penuh, beri motif pada adonan bakso ayamnya itu menggunakan galau agar terlihat kriwil. Lakukan sampai selesai.

8. Setelah itu, susun tahu bakso itu ke dalam panci kukusan dan kukuslah selama 30 menit atau hingga tahu bakso itu matang.

Setelah tahu bakso itu matang, angkat dan biarkan agak dingin. Tahu bakso ini bisa langsung dinikmati dengan saus sambal atau saus kacang, ya.

Halaman:

Editor: Widya Ardikasari

Sumber: YouTube Dapur Ayami


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah