Mie dan Kangkung Dicampur Jadi Menu Makan Siang yang Praktis seperti Ini, Coba, Yuk!

- 2 September 2023, 08:51 WIB
Resep menu makan siang dari olahan kangkung dan mie yang wajib dicoba
Resep menu makan siang dari olahan kangkung dan mie yang wajib dicoba /YouTube Fanny cooking

BERITASUKOHARJO.com - Bila kamu ingin mencari ide menu makan siang yang praktis, artikel ini rekomendasi untuk kamu simak.

Dalam artikel ini terdapat resep menu makan siang yang praktis dengan modal mie dan kangkung saja.

Nah, jadi, bila kamu sajikan menu mie dan kangkung yang dicampur seperti ini tentu sangat menggugah selera. Dijamin akan tambah terus.

Penasaran dengan resep dan cara masak mie dan kangkung dicampur untuk dijadikan sebagai menu makan siang yang praktis? Yuk, langsung simak saja resep lengkapnya berikut.

Baca Juga: COBAIN! Resep Mie Nyemek Kangkung yang Enak dan Beda untuk Ide Jualan di Warkop, Rasakan Sensasi Kelezatannya

Sebagaimana yang dirangkum oleh BeritaSukoharjo.com dari kanal YouTube Fanny cooking.

Bahan:

- 1 keping mie urai
- kangkung secukupnya
- 60 gram udang kupas
- 1 buah tomat
- 1 butir telur
- 1/2 sdt garam
- 1 sdt kaldu bubuk
- 1 sdm kecap manis
- air secukupnya

Bumbu halus:

- 5 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 2 buah kemiri
- 1 sdt terasi
- 3 buah cabai rawit merah
- 8 buah cabai merah keriting

Cara membuat:

 Baca Juga: Awas Ketagihan, Cuma Modal Kangkung dan Mie bisa Jadi Menu Awal dan Akhir Bulan yang Lezat

1. Siapkan 1 keping mie urai dan air rebusan di dalam panci. Setelah air rebusan panas, masukkan 1 keping mie urai tersebut dan rebus sekitar 4 menit atau hingga mie urai lunak.

Setelah mie urai lunak, angkat dan tiriskan.

2. Selanjutnya adalah menyiapkan blender dan masukkan 5 siung bawang merah, 3 siung bawang putih dan 2 butir kemiri.

3. Lalu, masukkan juga 1 sendok teh terasi, 3 buah cabe rawit merah dan 8 buah cabe merah keriting.

Semua bumbu yang ada di blender itu dihaluskan, ya.

4. Setelah dihaluskan, siapkan wajan dan masukkan bumbu halus tersebut dan sedikit minyak goreng.

Ditumis hingga bumbunya itu harum semerbak.

5. Setelah itu, masukkan 1 butir telur dan aduk-aduk telur hingga matang. Setelah telurnya itu matang, baru dicampur dengan bumbunya.

6. Kemudian, masukkan juga 60 gr udang kupas dan aduk-aduk sebentar hingga udangnya berubah warna.

Baca Juga: Wajib Coba! Tambah Bumbu Terasi pada Lauk Tumis Kangkung, Cita Rasanya Makin Nikmat, Intip Resep Lengkapnya

7. Setelah berubah warna, masukkan air secukupnya, kangkung secukupnya, dan juga 1 buah tomat merah yang telah dipotong-potong.

8. Setelah itu, masukkan bumbu 1 sendok makan kecap manis, 1/2 sendok teh garam dan 1 sendok teh kaldu bubuk atau penyedap rasa.

Aduk-aduk semuanya dan masak hingga kangkung itu layu.

9. Setelah layu, baru masukkan mie yang sudah ditiriskan tadi dan masak sebentar hingga bumbunya meresap dan airnya juga menyusut.

Setelah kangkung mie belacan sudah matang, angkat dan sajikan di piring saji. Selamat mencoba.***

Editor: Widya Ardikasari

Sumber: YouTube Fanny cooking


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah