Masak Mie Telor Sederhana Sudah Buat Senyum dan Kenyang, Intip Resep Simpel dan Praktisnya!

- 30 Mei 2023, 11:21 WIB
Masak mie telor praktis buat makan sehari-hari
Masak mie telor praktis buat makan sehari-hari /YouTube tri pujis

BERITASUKOHARJO.com – Mau masak apa untuk menu hari ini? Jika punya mie telor, mari coba resep masakan sederhana yang akan dibagikan.

Bahan mie telor memang paling pas dimasak dengan cara apapun. Resep sederhana dan simpel saja sudah membuat ketagihan makan sampai kenyang.

Kali ini, kamu bisa masak mie telor hanya dalam waktu beberapa menit saja. Cukup praktis untuk bekal anak sekolah juga, lho.

Baca Juga: Sedia Tabir Surya! Ini Prakiraan Cuaca BMKG untuk Semua Kota di Jawa Timur pada Rabu, 31 Mei 2023

Mari intip bagaimana cara memasak mie telor yang simpel, BeritaSukoharjo.com telah merangkum dari YouTube tri pujis. Selamat memasak!

Bahan-Bahan:

2 bonggol sawi

4 siung bawang merah

2 siung bawang putih

5 buah cabai rawit

5 buah cabai merah keriting

10 butir bakso

2 buah tahu

1 bungkus mie telor

100 ml air

½ sdt kaldu bubuk

2 sdm saus sambal

1 sdm kecap asin

2 sdm kecap manis

Baca Juga: Ceker Dimasak Kuah Bening Begini Ternyata Cocok! Kepoin Resep Membuatnya untuk Lauk Makan

Langkah Pembuatan:

1. Pertama, mari siapkan semua bahan. Potong 2 bonggol sawi hijau. Iris tipis 2 siung bawang merah dan 2 siung bawang putih.

2. Potong serong 5 buah cabai rawit merah atau sesuai selera. Iris juga 5 buah cabai merah keriting. Lalu, iris 10 butir bakso. Haluskan 2 buah tahu putih memakai garpu.

3. Masak air sampai mendidih. Masukkan 1 bungkus mie telor dan rebus hingga matang dan lunak. Boleh diaduk.

Baca Juga: Ceker Dimasak Kuah Bening Begini Ternyata Cocok! Kepoin Resep Membuatnya untuk Lauk Makan

4. Mie yang telah matang diangkat. Sisihkan sementara waktu.

5. Panaskan minyak secukupnya di wajan. Masukkan tahu halus. Tumis sebentar. Tambahkan irisan bawang-bawangan dan cabai. Tumis lagi.

6. Beri irisan bakso yang telah disiapkan tadi. Tuang 100 ml air. Masak hingga menyusut dan matang.

7. Setelah itu, masukkan mie telor. Bumbui memakai ½ sdt kaldu bubuk, 2 sdm saus sambal, 1 sdm kecap asin, dan 2 sdm kecap manis. Aduk rata.

Baca Juga: PEDAS GILA! Resep Seblak Viral TikTok, Bikinnya Mudah dan Praktis Banget, Cocok Untuk Ide Jualan 2023

8. Tambah sawi hijau dan tumis hingga matang. Tes rasa masakan, sesuaikan sendiri jika ada yang kurang.

9. Mie telur goreng yang telah matang siap disajikan. Taruh di piring dan makan selagi hangat. Beri juga taburan bawang goreng supaya makin sedap.

Itulah cara memasak mie telor, cukup mudah bukan? Cocok jadi menu praktis makan ataupun bekal anak sekolah.

Jika mau cari menu masakan lainnya, cek di BeritaSukoharjo.com saja. Ada banyak masakan lezat yang bisa kamu coba.***

Editor: Nurul Ripna Astuti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x