6 Macam Masakan Berkuah untuk Ide Jualan Bulan Puasa 2023 Favorit Semua Orang, Simpel Bahan Murah Meriah

- 14 Maret 2023, 10:14 WIB
Ilustrasi - 6 macam masakan berkuah untuk ide jualan bulan puasa 2023 yang menjadi favorit semua orang
Ilustrasi - 6 macam masakan berkuah untuk ide jualan bulan puasa 2023 yang menjadi favorit semua orang / YouTube fluffy kasih./

BERITASUKOHARJO.com - Jualan masakan berkuah di bulan puasa 2023, pasti cocok karena banyak orang ingin buka puasa dan sahur yang berkuah agar makan lebih terasa nikmat.

6 macam masakan berkuah ini bisa kamu coba untuk ide jualan puasa 2023. Caranya masaknya simpel, bahan murah meriah tapi untung berlipat-lipat.

Oleh karena itu, buat kamu yang mau jualan lauk di bulan puasa, yuk coba jualan 6 masakan berkuah favorit semua orang.

Baca Juga: Inovasi Ide Jualan Lumpia dari Kulit Tahu, Pasti Enak dan Garing, Jual 2000an Depan Sekolah Siap Diserbu Bocil

Dilansir BeritaSukoharjo.com merangkum cara membuat 6 macam masakan berkuah untuk ide jualan bulan puasa 2023 yang menjadi favorit semua orang, dari akun YouTube fluffy kasih.

1. Resep 1

masakan berkuah untuk ide jualan bulan puasa 2023 yang menjadi favorit semua orang
masakan berkuah untuk ide jualan bulan puasa 2023 yang menjadi favorit semua orang

Bahan-Bahan:

500 gram cumi segar

700 ml air

8 siung bawang merah

4 siung bawang putih

6 buah cabe rawit merah

2 buah tomat

1 batang sereh

1 ruas lengkuas

2 daun salam

1 genggam kemangi

Garam secukupnya

Penyedap rasa secukupnya

Gula pasir secukupnya

Air asam jawa secukupnya

Air lemon secukupnya

Baca Juga: Ide Lauk Sederhana untuk Menu Buka Puasa, Resep Gulai Telur Gurih dan Lezat Luar Biasa, Satu Keluarga Suka!

Cara Membuat:

1. Iris 8 siung bawang merah, 4 siung bawang putih, 6 buah cabe rawit merah, 2 buah tomat, 1 batang sereh, 1 ruas jahe.

2. Kemudian masukkan bawang putih, bawang merah, sereh, jahe, 2 daun salam, garam secukupnya, penyedap rasa secukupnya, gula pasir secukupnya, air asam jawa secukupnya, air lemon secukupnya ke dalam rebusan 700 ml air yang sudah mendidih.

3. Selanjutnya tambahkan 1 genggam kemangi, tomat, dan 500 cumi yang sudah dibersihkan. Masak sampai cumi empuk dan matang. Setelah masak sajikan di atas wadah.

2. Resep 2

Bahan-Bahan:

2,5 liter air

500 gram daging sapi

200 gram wortel

1 buah tomat

Daun bawang secukupnya

Daun seledri secukupnya

Bawang goreng secukupnya

5 bawang merah

3 bawang putih

½ sdt merica

1 sdt gula pasir

Garam secukupnya

½ sdm kaldu sapi bubuk

Baca Juga: Modal 10 Lembar Kulit Lumpia dan 1 Sisir Pisang Jadi Piscok Lumer dan Renyah! Ide Jualan 1000an Omzet Besar!

Cara Membuat:

1. Potong sesuai selera 500 gr daging sapi, cuci dan masukkan ke dalam rebusan 2,5 liter air yang sudah mendidih (jangan lupa dibuang busa saat merebus daging).

2. Sambil menunggu daging empuk, haluskan bumbu 5 bawang merah, 3 bawang putih, ½ sdt merica, garam secukupnya. Masukkan ke dalam rebusan daging dan tambahkan 1 sdt gula pasir, ½ sdm kaldu sapi bubuk.

3. Potong 200 gram wortel, 1 buah tomat, daun bawang secukupnya, daun seledri secukupnya.

4. Jika daging sudah hampir empuk, masukkan wortel, tomat, daun bawang dan daun seledri.

5. Setelah matang, angkat, pindahkan ke wadah lain dan taburi bawang goreng merah.

Baca Juga: Isian Toples Lebaran Paling Klasik, Onde-Onde Ketawa Enak dan Renyah Banget, Dijamin Mekar Merekah!

3. Resep 3

masakan berkuah untuk ide jualan bulan puasa 2023 yang menjadi favorit semua orang
masakan berkuah untuk ide jualan bulan puasa 2023 yang menjadi favorit semua orang

Bahan-Bahan:

2 labu siam

4 buah wortel ukuran sedang

12 bakso sapi

1,5 liter air

12 ruas bawang merah

4 ruas bawang putih

1 buah tomat

1 batang daun bawang

2 sdm bawang goreng

Garam secukupnya

Penyedap rasa secukupnya

Gula pasir secukupnya

Baca Juga: Isian Toples Lebaran Paling Klasik, Onde-Onde Ketawa Enak dan Renyah Banget, Dijamin Mekar Merekah!

Cara Membuat:

1. Potong dadu 2 buah labu siam, potong tipis 200 gr wortel, potong tipis 12 bakso lalu sisihkan.

2. Potong 12 ruas bawang merah, 4 ruas bawang putih, 1 buah tomat, 1 batang daun bawang.

3. Masukkan ke dalam rebusan 1,5 liter air yang sudah mendidih bawang merah, bawang putih, daun bawang, wortel, labu siam, bakso, garam secukupnya, penyedap rasa secukupnya, gula pasir secukupnya. Masak sampai wortel dan labu agak matang.

4. Selanjutnya tambahkan tomat, daun bawang dan , bawang goreng. Aduk dan pindahkan ke wadah lain.

Baca Juga: Resep Cupcake Super Montok, Lembut, dan Wangi, Cocok Jadi Ide Usaha Kue Rumahan, Cara Buat Mudah Anti Bantet

4. Resep 4

Bahan-Bahan:

2 jagung manis

2 liter air

1 ikat daun ubi rambat atau janggel

3 buah wortel ukuran sedang

8 ruas bawang merah

5 ruas bawang putih

4 cm kencur

2 lembar daun salam

Garam secukupnya

Gula pasir secukupnya

Bawang goreng secukupnya

Baca Juga: Cara Membuat Mango Sago Mutiara untuk Ide Jualan Takjil Bulan Ramadhan, Dijamin Laris Manis

Cara Membuat:

1. Potong batang 1 ikat daun ubi rambat atau janggel, cuci bersih dan sisihkan.

2. Potong 3 buah wortel ukuran sedang dan 2 buah jagung manis lalu sisihkan. Kemudian iris 8 ruas bawang merah, 5 ruas bawang putih, 4 cm kencur.

3. Masukkan ke dalam rebusan 2 liter air yang sudah mendidih wortel, jagung, bawang merah, bawang putih, kencur, 2 lembar daun salam, garam dan gula pasir secukupnya.

4 Setelah wortel dan jagung setengah matang, masukkan daun ubi rambat atau janggel. Aduk dan masak sampai matang.

5. Kemudian tambahkan bawang goreng, aduk sebentar dan pindahkan ke wadah lain.

Baca Juga: Ide Jualan Takjil dengan Resep Kue Lumpur Surga Pandan yang Lembut dan Creamy

5. Resep 5

Bahan-Bahan:

1,5 liter air

500 gram labu bligo

15 bakso sapi

2 bungkus soun

12 ruas bawang merah

3 ruas bawang putih

6 cm kencur

1 batang daun bawang

2 lembar daun salam

Gula secukupnya

Penyedap rasa secukupnya

Garam secukupnya

Baca Juga: Sulap Tempe Jadi Olahan Burger, Ternyata Rasanya Enak Banget! Cocok Jadi Cemilan Mengenyangkan untuk Anak

Cara Membuat:

1. Potong kecil 500 gr labu bligo, cuci bersih dan sisihkan.

2. Potong kecil 15 buah bakso sapi dan sisihkan. Kemudian iris 12 ruas bawang merah, 3 ruas bawang putih, 6 cm kencur, 1 batang daun bawang. Sisihkan.

3. Masukkan ke dalam rebusan 1,5 liter air yang sudah mendidih bawang merah, bawang putih, kencur, 2 lembar daun salam, gula, penyedap rasa dan garam secukupnya.

4. Setelah labunya setengah matang masukkan bakso, 2 bungkus soun. Masak sebentar kemudian tambahkan daun bawang dan bawang goreng. Angkat dan pindahkan ke wadah lain.

Baca Juga: Resep Cemilan Kue Kering Lebaran yang Renyah dan Lumer di Mulut, Kue Semprit Dahlia, Cantik dan Menggoda

6. Resep 6

Bahan-Bahan:

1,5 liter air

1 kg ikan kembung

10 buah belimbing wuluh

5 sdm air jeruk nipis

4 cm kunyit

1 ruas jahe

½ sdt garam (untuk bumbu marinasi ikan)

10 bawang merah

3 kemiri

6 cabai rawit

Garam secukupnya

Penyedap rasa secukupnya

Baca Juga: Cara Membuat Manisan Kolang Kaling untuk Menu Berbuka Puasa

Cara Membuat:

1. Haluskan 4 cm kunyit, ½ sdt garam lalu masukkan ke dalam ikan kembung yang sudah bersih. Tambahkan 2 sdm air jeruk nipis. Aduk dan diamkan.

2. Potong 10 buah belimbing wuluh dan sisihkan. Kemudian haluskan, 1 ruas jahe, 10 bawang merah, 3 kemiri, 6 cabai rawit.

3. Selanjutnya masukkan bumbu halus ke dalam rebusan 1,5 liter air yang sudah mendidih. Tambahkan, garam, penyedap rasa secukupnya, 2 buah serai, 2 lembar daun salam, belimbing wuluh, perasan air jeruk secukupnya. Masak sampai ikannya matang. Kemudian angkat dan pindahkan ke wadah lain.***

Editor: Klara Delviyana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x