Gampang Banget Loh! Simak Resep dan Cara Membuat Pisang Epe Khas Makassar di Sini

- 8 Maret 2023, 09:14 WIB
Resep pisang epe khas Makassar
Resep pisang epe khas Makassar /YouTube HOBY MASAK/

2. Selanjutnya masukkan 100 gram gula merah yang sudah disisir halus agar cepat meleleh, lalu tambahkan dengan 1 lembar daun pandan agar saus memiliki aroma yang harum.

3. Kemudian tambahkan dengan ¼ sendok teh garam untuk menyeimbangkan rasa pada saus gula merah, lalu masak diatas api sedang cenderung kecil.

4. Untuk membuat saus gula merah yang kental, masukkanlah ½ sendok teh tepung maizena yang telah dilarutkan dengan sedikit air putih lalu aduk hingga tercampur rata.

Baca Juga: Modal Tempe Bisa Jadi Rempeyek Super Renyah Tanpa Telur dan Santan, Pelengkap Menu Sahur yang Enak

5. Jika saus gula merah telah mengental dan mendidih, matikan kompor lalu sisihkan sementara.

6. Kemudian siapkan 8 buah pisang kepok setengah matang lalu kupas dari kulitnya, dan pipihkan dagingnya dengan bantuan telapak tangan atau kayu talenan.

7. Setelah itu siapkan wajan lalu masukkan 1 sendok makan margarin, biarkan meleleh terlebih dahulu kemudian panggang pisang hingga kecoklatan dan jangan lupa dibalik setiap sisinya.

8. Setelah pisang telah kecoklatan, angkat lalu letakkan di atas piring dan tuangkan saus gula merah yang kental secukupnya.

9. Kemudian taburi dengan kacang tanah cincang yang telah disangrai sebelumnya, pisang epe khas Makassar siap untuk disajikan.***

Halaman:

Editor: Klara Delviyana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah