Siap-siap Banjir Orderan Setelah Membuat Kue Kering Kekinian Ini, Isian Toples Lebaran yang Super Cantik

- 7 Maret 2023, 16:26 WIB
Resep kue kering kekinian dengan bentuk yang cantik
Resep kue kering kekinian dengan bentuk yang cantik /YouTube Sahabat Widya

BERITASUKOHARJO.com - Bila kamu membuat kue kering kekinian ini, siap-siap banjir orderan saking enaknya.

(adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({});

Kue kering kekinian seperti ini cocok sekali jika dijadikan sebagai isian toples Lebaran yang super cantik. Dijamin kue kering ini banyak peminatnya jika dijual.

Jadi, jika kamu ingin banjir orderan, artikel resep ini bisa kamu coba. Hanya dengan modal ekonomis, cara bikinnya pun juga praktis.

Kue kering kekinian seperti ini memiliki rasa yang mampu membuat orang ketagihan. Jadi, sangat cocok dijadikan sebagai isian toples Lebaran nanti.

Baca Juga: Wow, Cuma 1 Telur Bisa Jadi 36 Buah Bolu Kukus Mini Super Empuk Tanpa Mixer, Cocok Jadi Ide Jualan Ramadhan

Penasaran dengan resep dan bagaimana cara bikin kue kering kekinian yang mampu membuat kamu banjir orderan? Yuk, simak artikel berikut ini hingga selesai!

Sebagaimana yang telah dikutip oleh BeritaSukoharjo.com tentang resep kue kering dari kanal YouTube Sahabat Widya.

Bahan:

(adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({});

- 200 gr margarin cake and cookies
- 100 gr gula halus
- 1 butir kuning telur
- 250 gr tepung terigu
- 30 gr susu bubuk
- 30 gr tepung maizena
- 150 gr coklat rasa strawberry
- Springkel secukupnya

Cara membuat:

(adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({});

 Baca Juga: Garing dan Renyah, Ide Bisnis Kue Kuping Gajah Isian Toples Lebaran Setiap Rumah, Simak Resep dan Cara Buatnya

1. Siapkan 200 gr margarin cake and cookies dalam sebuah wadah yang telah disediakan sebelumnya.

2. Lalu, masukkan juga 100 gr gula halus dan kocok kedua bahan tersebut menggunakan mixer hingga margarin itu jadi halus dan tercampur rata.

3. Setelah itu, tambahkan 1 butir kuning telur dan mixer kembali hingga kuning telur tercampur rata dengan bahan lain.

4. Kemudian, masukkan 30 gr susu bubuk dan 30 gr tepung maizena ke dalam adonan margarin tersebut.

Lalu, aduk menggunakan spatula saja hingga susu bubuk dan tepung tercampur rata dengan margarin.

5. Setelah tercampur, masukkan tepung terigunya sebanyak 250 gr dan aduk-aduk kembali menggunakan spatula hingga tepung terigu itu benar-benar tercampur rata dengan adonan lainnya dan bisa dibentuk.

Baca Juga: Makna Kafarat, Sebab-Sebab Harus Berpuasa, Tujuan hingga Ketentuan yang Harus Dilakukan

Setelah semua adonan tercampur rata dan bisa dibentuk, masukkan adonan tersebut ke dalam plastik segitiga.

6. Kemudian, siapkan lagi plastik segitiga lainnya dan masukkan spuit ke dalam plastik segitiga tersebut.

Jika sudah, masukkan plastik segitiga yang berisi adonan ke dalam plastik segitiga yang berisi spuit.

7. Lalu, siapkan juga loyang oven dan semprotkan adonan kue kering ke atasnya membentuk memanjang atau bentuk stik, ya.

Lakukan hingga adonan kue kering itu selesai disemprot.

8. Kemudian, masukkan kue kering ke dalam oven dan panggang selama kurang lebih 25 menit menggunakan api sedang atau hingga kue kering itu matang.

Baca Juga: Resep Lumpia Isi Mie, Bisa Dijual Harga 1000an Bakal Laris Manis

Setelah kue kering matang, angkat dan keluarkan dari oven dan biarkan hingga benar-benar dingin.

9. Selanjutnya, siapkan 150 gr coklat strawberry yang telah dicairkan sebelumnya. Lalu, celupkan kue kering stik tersebut ke dalam coklat strawberry tersebut.

Dicelupkan pada kedua bagian ujungnya saja, ya. Jika sudah, beri taburan springkel warna-warni agar lebih menarik dan biarkan coklatnya mengeras baru bisa dimasukkan ke dalam toples.

Nah, bagaimana? Sangat mudah, kan membuat kue kering cantik ini? Selamat mencoba di rumah.***

Editor: Widya Ardikasari

Sumber: YouTube Sahabat Widya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x