Ide Jualan Ramadhan! Resep Avocado Creamy, Menu Takjil yang Bikin Pelanggan Happy

- 5 Maret 2023, 21:29 WIB
Resep avocado creamy
Resep avocado creamy /YouTube wulandari dr.

BERITASUKOHARJO.com – Berikut referensi ide jualan Ramadhan yang tampilannya menarik dan aesthetic, avocado creamy, takjil yang bikin pelanggan jadi happy.

Resep avocado creamy ini sangat cocok untuk dijadikan ide jualan Ramadhan karena memiliki rasa yang manis, lezat, dan pastinya akan membuat pelanggan happy.

Sesuai dengan namanya, ide jualan Ramadhan ini menggunakan bahan utama avocado yang creamy, pasti akan membuat usaha Anda tidak menjadi sia-sia.

Berikut resep avocado creamy, yang cocok dijadikan referensi sebagai ide jualan Ramadhan, dilansir BeritaSukoharjo.com dari kanal YouTube wulandari dr.

Baca Juga: Siap-Siap Banjir Orderan di Ramadhan 2023! Modal Ketan dan Jagung Jadi Ide Jualan Takjil, Lembut dan Kenyal

Bahan yang Digunakan:

- 500 gram avocado

- 1 bungkus agar-agar hijau

- 5 sdm gula pasir

- sedikit pewarna hijau

- 900 ml air

- 2 bungkus nutrijel kelapa muda

- 5 sdm gula pasir

- 1500 ml air

- 100 gram sagu mutiara

- 1 bungkus santan instan

- 800 ml air

- 60 gram krimer bubuk

- 600 ml air panas

- 500 ml susu cair full cream

Baca Juga: Rekomendasi Menu Lauk Paling Sederhana, Hemat, dan Ekonomis, Cuma Bikin Tahu Goreng Saus Tiram

Cara Membuat:

 1. Haluskan 500 gram avocado menggunakan Chopper atau blender hingga halus.

2. Rebus 1500 ml air hingga mendidih, kemudian tambahkan sagu mutiara sebanyak 100 gram dan tambahkan pewarna makanan merah. Aduk hingga rata.

3. Rebus selama 5 menit, kemudian aduk rebusan agar sagu mutiara tidak menempel, kemudian diamkan selama 30 menit dalam kondisi api kompor mati.

4. Aduk sagu mutiara untuk memastikan agar tidak menempel dan panaskan kembali selama 7 menit

Baca Juga: Ide Jualan Takjil 1000an Bakwan Sayur dan Sambal Kacang Dijamin Laris Manis Auto Bikin Tajir, Simak Resepnya!

5. Biarkan hingga dingin, kemudian cuci bersih sagu mutiara.

6. Tuang satu bungkus agar-agar warna hijau, tambahkan 5 sendok gula pasir, kemudian tuang 900 ml air. Lalu aduk hingga tercampur merata.

7. Teteskan pewarna makanan hijau secukupnya, aduk hingga merata.

8. Rebus hingga mendidih, sambil terus diaduk, kemudian angkat dan tuangkan ke dalam wadah anti panas. Biarkan hingga dingin.

Baca Juga: Resep Es Kantong Jelly Dijual 5000an, Cocok Jadi Ide Jualan Ramadhan Dengan Modal Pas-pasan!

9. Tuang 2 bungkus nutrijel kelapa muda ke dalam panci, lalu tambahkan satu bungkus santan instan, kemudian tambahkan 5 sendok makan gula pasir.

10. Aduk hingga merata kemudian tambahkan 800 ml air.

Lalu panaskan dalam api sedang, aduk-aduk hingga mendidih.

11. Tuang ke dalam wadah anti panas biarkan hingga dingin.

12. Masukkan 60 gram creamer bubuk ke dalam wadah, tambahkan 600 ml air panas aduk-aduk sebentar, kemudian biarkan hingga dingin.

Baca Juga: Belum Ada yang Jual! Ide Jualan Terbaru, Resep Cemilan Kue Putu Mayang Labu Kuning Unik, Enak, Gurih dan Lumer

13. Potong dadu adonan agar-agar hijau dan putih, sisihkan.

14. Tuang creamer bubuk, masukkan 500 ml susu cair full cream, lalu tambahkan 250 gram susu kental manis dan aduk hingga merata.

15. Siapkan botol kemasan dengan ukuran 250 ml, dua-3 sendok makan avocado yang telah dihaluskan, kemudian ratakan pada bagian tepi botol.

16. Masukkan nutrijell kelapa muda secukupnya, tambahkan agar-agar hijau pada bagian atas hingga mencapai setengah botol.

Baca Juga: Pindah Menu Restoran ke Rumah! Resep Sapo Tahu Ayam Ternyata Semudah Ini, Ide Lauk Makan Ekonomis

17. Tuang sagu mutiara secukupnya, kemudian tuangkan bahan kuah secukupnya hingga penuh. Lalu tutup botol kemasan hingga rapat.

Anda dapat menempelkan stiker pada bagian luar botol, dan simpan avocado creamy di dalam kulkas, ide jualan ini hanya bertahan selama 3-5 hari.

Resep avocado creamy bisa dijual dengan harga 8.000 rupiah, tetapi bisa disesuaikan dengan harga bahan yang digunakan pada masing-masing daerah.

Demikian resep avocado creamy, salah satu dari ide jualan Ramadhan yang cocok dijadikan menu takjil. Tampilan yang menarik bisa bikin pelanggan happy dan bisa panen cuan tiap hari.***

Editor: Nurulfitriana Ramadhani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah