Jangan Tertipu! Ide Usaha Puding Mie Bakso Ini Malah Bikin Orang Rela Antre, Siap-Siap Borong Sampai Ludes

- 4 Maret 2023, 16:14 WIB
Puging mie bakso ini bisa menipu mata kalau tidak jeli
Puging mie bakso ini bisa menipu mata kalau tidak jeli /YouTube Ummi Viva

5. Membuat bakso jely, masukkan ke dalam panci, setengah bungkus jely, gula, kental manis dan pewarna hitam secukupnya saja agar nanti warnanya seperti bakso, abu-abu. Aduk-aduk hingga tercampur rata.

6. Nyalakan kompor, aduk-aduk hingga mendidih. Setelah matang, masukkan jeli ke dalam cetakan telur. Diamkan hingga mengeras. Setelah itu, keluarkan dari cetakan. Beri motif di bagian atasnya seperti bakso yang dibelah.

7. Siapkan cup plastik berukuran 200 ml, masukkan jely mi sampai setengah cup. Kemudian, susun di atasnya empat butir jely bakso. Sisihkan.

8. Membuat kuah jely, masukkan agar-agar plain, setengah bungkus sisa jely bakso tadi, gula, garam dan vanili bubuk, aduk-aduk hingga merata. Tambahkan air.

9. Masak jeli ini hingga mendidih dengan terus mengaduknya. Angkat dan tutup. Siapkan dua mangkuk kecil, isi dengan beberapa sendok jeli plain.

10. Satu mangkuk diberi pewarna merah dan kuning, nantinya akan dijadikan sambal. Mangkuk satunya diberi pewarna hitam dan pasta cokelat agar menyerupai kecap.

11. Kembali ke cup mi bakso tadi, masukkan agar jeli bening ke dalam cup. Rapikan mi, angkat ke atas sedikit dengan menggunakan sumpit.

12. Tambahkan agar jeli sambal dan kecap di atas mi bakso. Beri taburan daun mint kering yang berwarna hijau. Tampilan sudah menyerupai semangkuk mi bakso.

Diamkan hingga mengeras. Satu resep ini bisa menghasilkan sekira tujuh cup. Setelah padat, puding mi bakso ini siap untuk dihidangkan.

Puding mi bakso ini cocok banget untuk ide jualan. Rasanya manis, bentuknya unik dan spesial. Nggak maksud nipu sih, ide usaha puding mi bakso ini malah bakal bikin orang rela antre untuk memborongnya.***

Halaman:

Editor: Nurul Ripna Astuti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah