Resep Steak Tenderloin dengan Saus Kacang, Masakan Western dengan Cita Rasa Lokal, Rasanya Unik Tapi Enak!

- 22 Februari 2023, 21:45 WIB
Resep dan cara membuat steak tenderloin dengan saus kacang yang rasanya unik tapi enak
Resep dan cara membuat steak tenderloin dengan saus kacang yang rasanya unik tapi enak /Instagram @yzmalicious/

BERITASUKOHARJO.com – Pernah mencoba menikmati masakan western dengan cita rasa lokal? Gabungan antara steak tenderloin yang dipadukan dengan saus kacang, rasanya unik tapi enak.

Pada umumnya, menikmati steak tenderloin menggunakan saus lada hitam, saus jamur, atau saus lainnya. Tapi apa rasanya jika menikmati steak tenderloin menggunakan saus kacang? Mari simak artikel ini sampai selesai.

Pada artikel ini akan dijelaskan mengenai resep dan cara membuat steak tenderloin dengan saus kacang yang rasanya unik tapi enak, merupakan masakan western dengan cita rasa lokal.

Baca Juga: Kue Mewah Cuma Pakai 4 Telur, Siapa Sangka Jadi Super Lembut, Kemas Cantik Buat Ide Jualan

Telah dirangkum BeritaSukoharjo.com melalui akun Instagram @yzmalicious mengenai resep dan cara membuat steak tenderloin dengan saus kacang yang rasanya unik tapi enak sebagai berikut.

Bahan-Bahan:

Bahan Utama Steak Tenderloin:

- 200 gr tenderloin

- 1/2 sdt garam

- 1/4 sdt lada bubuk

- 1 butir bawang putih, geprek

- 1 sdm mentega

Bumbu Saus Kacang yang Dihaluskan:

- 150 gr kacang goreng

- 2 butir bawang putih, goreng sampai layu

- 2 butir bawang merah, goreng sampai layu

- 2 butir kemiri, goreng

- 1 buah cabe merah besar, goreng sampai layu

- 1 sdm gula merah

- 1/2 sdt garam

- 1 sdt kaldu jamur

- 3 lembar daun jeruk

- 200 ml air

Baca Juga: Dinikmati Hangat-Hangat, Dimsum Ayam Kenyal dan Enak Cocok Dijadikan Cemilan Saat Musim Hujan, Simak Resepnya!

Cara Membuat:

1. Langkah pertama membuat steak tenderloin saus kacang, balur semua permukaan daging dengan garam dan lada bubuk, kemudian diamkan sekitar 5-10 menit.

2. Sambil menunggu daging meresap, membuat saus kacang terlebih dahulu dengan cara memasak bahan saus kacang yang sudah dihaluskan dengan minyak sayur secukupnya sampai keluar minyak dari saus kacang.

3. Tes dan koreksi rasa saus kacang, kemudian angkat dan sisihkan.

4. Panaskan grill pan, masukkan steak tenderloin dan masak selama 2-3 menit.

Baca Juga: Resep Mudah Bikin Bebek Goreng Sambal Hitam Krispi, Yuk Coba!

5. Tambahkan dengan bawang putih dan mentega, kemudian balik steak tenderloin dan masak sisi lain selama 2-3 menit juga.

6. Jika steak tenderloin sudah matang, angkat dan diamkan sebentar selama 10 menit.

7. Tata steak tenderloin pada piring saji, lalu tuangkan saus kacang pada piring saji, lalu bisa diberi bahan pelengkap seperti salad, kentang, maupun nasi, sesuai selera.

8. Kini steak tenderloin saus kacang sudah bisa dinikmati, masakan western dengan cita rasa lokal yang rasanya unik tapi enak! ***

 

Editor: Klara Delviyana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah