Menikmati Nasi dengan Cara Baru dengan Resep Carbonara Rice with Garlic Butter Mushroom, Rasanya Creamy Banget

- 20 Februari 2023, 20:01 WIB
Resep cara membuat carbonara rice with garlic butter mushroom
Resep cara membuat carbonara rice with garlic butter mushroom / Instagram @fortunecermat/

BERITASUKOHARJO.com – Ingin mengetahui cara menikmati nasi dengan cara baru? Coba buat carbonara rice with garlic butter mushroom yang rasanya creamy banget.

Menu resep ini dibuat sangat unik dan mewah dengan cara menyiram nasi hangat dengan garlic butter mushroom yang rasanya creamy.

Ingin mengetahui resep dan cara membuat carbonara rice with garlic butter mushroom yang rasanya creamy banget? Simak artikel ini sampai selesai, ya!

Baca Juga: Resep Bakwan Sehat Khas Korea dengan Saus Pajeon, Cocok Buat Kamu yang Lagi Diet, Rasanya Gurih dan Garing

Karena BeritaSukoharjo.com sudah merangkum resep cara membuat carbonara rice with garlic butter mushroom melalui akun Instagram @fortunecermat sebagai berikut.

Bahan Garlic Butter Mushroom:

- Minyak goreng secukupnya

- 500 gr jamur kancing

- 4 sdm unsalted butter

- 1/2 bh bawang bombay

- 1 sdt thyme

- 4 siung bawang putih

- Garam dan merica secukupnya

- Air kaldu ayam secukupnya

Baca Juga: Ide Jualan 1000an Terlaris di Bulan Puasa, Resep Lumpia Bakwan Crispy, Gorengan Terbaru Belum Banyak Pesaing

Bahan Carbonara Rice:

- 500 gr nasi

- 2 sdm butter

- 2 sdm tepung terigu

- 3 siung bawang putih, geprek

- 500 ml susu cair

- 1/2 sdt garam

- 1/4 sdt lada

- 1/4 sdt gula pasir

- 2 sdt basil kering bubuk

- 2 sdm parmesan

Baca Juga: Resep Kue Kacang Bawang Super Renyah dan Gurih, Isian Toples Lebaran Bikin Tamu Ngunyah Terus

Cara Membuat Garlic Butter Mushroom:

1. Langkah pertama membuat carbonara rice with garlic butter mushroom, lelehkan butter dengan minyak goreng, lalu tumis bawang bombay hingga wangi.

2. Masukkan jamur kancing yang sudah diiris garlic butter mushroom, goreng hingga kecokelatan.

3. Tambahkan air kaldu ayam, thyme, dan bawang putih, kemudian aduk garlic butter mushroom hingga merata.

4. Berikan garam dan merica, koreksi rasa garlic butter mushroom kemudian sisihkan.

Baca Juga: Resep Martabak Tahu Mini, Gorengan Favorit untuk Dijual Saat Bulan Puasa atau di Kantin Sekolah

Cara Membuat Carbonara Rice:

1. Langkah pertama membuat carbonara rice, lelehkan butter, masukkan tepung, aduk sampai sedikit kecoklatan.

2. Lalu tambahkan susu sedikit demi sedikit bahan carbonara rice sambil diaduk agar tidak menggumpal.

3. Masukkan bawang putih, parmesan, dan basil, kemudian aduk rata dan diamkan sampai sedikit mendidih.

4. Lalu tambahkan garam, gula, dan lada pada bahan carbonara rice.

5. Cek kadar kekentalan bahan carbonara rice dengan tambahkan air atau susu sesuai dengan selera.

5. Diamkan bahan carbonara rice sampai matang, kemudian sisihkan.

Baca Juga: Ide Jualan Unik, Es Krim Bantal! Harga Murah Meriah, Hanya Rp2000, Pasti Bakal Laris Manis

Cara Penyajian Carbonara Rice with Garlic Butter Mushroom:

1. Simpan nasi hangat pada piring saji.

2. Tuang saus carbonara di atas nasi

3. Tambahkan topping garlic butter mushroom di atas nasi.

4. Kini carbonara rice with garlic butter mushroom sudah siap untuk disajikan, menikmati nasi dengan cara baru yang rasanya creamy banget. ***

 

Editor: Klara Delviyana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x