Resep Ceker Ayam Kecap Pedas, Menu Sederhana Idola Banyak Orang, Gurih dan Nikmat, Awas Nanti Ketagihan!

- 2 Februari 2023, 11:26 WIB
Resep ceker ayam kecap pedas, sederhana, gurih, dan nikmat
Resep ceker ayam kecap pedas, sederhana, gurih, dan nikmat /Instagram @maccby_kitchen

BERITASUKOHARJO.com – Berikut ini adalah menu sederhana yang jadi idola banyak orang. Inilah ceker ayam kecap pedas.

Perpaduan rasa manis dan pedas dari ceker ayam kecap pedas ini menjadi kesatuan yang sempurna. Sangat terasa gurih dan nikmat banget.

Adapun bahan-bahan yang digunakan dari resep ceker ayam pedas ini dari bahan rempah yang pasti sudah ada di dapur.

Saat masak ceker ayam kecap pedas untuk menu makan kamu, siap-siap saja masak yang banyak karena pasti akan ketagihan.

Baca Juga: Menu Makan Siang: Resep Sop Ayam Istimewa, Sayur dengan Cita Rasa Lezat dan Kuahnya Menyegarkan

Berikut ini resep ceker ayam kecap pedas yang dilansir BeritaSukoharjo.com dari akun Instagram @maccby_kitchen.

Bahan-Bahan:

- 500 gr ceker ayam

Bumbu Halus:

- 4 siung bawang putih

- 3 siung bawang merah

- 6 buah cabe rawit

- 1 butir kemiri

- 3 daun salam

- 1 ruas lengkuas (geprek)

- 4 sdm kecap manis

Baca Juga: Padahal Cuma Terong Biasa Dimasak Begini Auto Jadi Rebutan, Cocok untuk Menu Makan Harian Nikmat Ekonomis

- 3 sdm saus tomat

- 1 sdt kaldu bubuk

- ¼ sdt lada bubuk

- Secukupnya garam

- Secukupnya gula

- 200 ml air

- 2 sdm minyak untuk menumis

Pelengkap:

- Irisan daun bawang

- Wijen secukupnya

Baca Juga: Kreasi Resep Udang Goreng Pakai Sambal Embe, Lezat Banget Cocok untuk Menu Makan Siang Keluarga, Yuk Cobain!

Cara Membuat:

1. Langkah pertama, siapkan 500 gr ceker ayam dan bersihkan.

2. Setelah bersih, rebus ceker ayam selama 20 menit atau sampai lembut.

3. Jika sudah 20 menit tapi belum lembut dan ingin hemat gas, lakukan metode 7:30:5. 7 menit rebus lalu matikan api, diamkan selama 30 menit, dan rebus lagi selama 5 menit.

4. Setelah itu, siapkan blender. Masukkan 4 siung bawang putih, 3 siung bawang merah, 1 butir kemiri, dan 6 buah cabe rawit. Jika ingin lebih pedas boleh tambahkan cabenya sesuai selera.

Baca Juga: Peluang Usaha, Nih! Coba Bikin Dessert Enak dengan Rasa Manis Buat Ide Jualan, Dijamin Nagih

5. Selanjutnya, siapkan wajan dan panaskan 2 sdm minyak goreng. Setelah minyak panas, masukkan bumbu yang telah dihaluskan. Aduk sebentar.

6. Kemudian masukkan 1 ruas lengkuas dan 3 lembar daun salam. Tumis bumbu hingga harum.

7. Masukkan ceker ayam dan 200 ml air. Setelah itu masukkan garam, gula, 4 sdm kecap manis, 3 sdm saus tomat, 1 sdt kaldu bubuk, dan ¼ sdt lada bubuk.

Baca Juga: Pantesan Moist dan Lembut, Begini Cara Mudah Buat Bolu Tape Singkong untuk Pemula, Cocok Jadi Ide Jualan Juga

8. Aduk-aduk hingga tercampur rata dan masak hingga air menyusut dan bumbu meresap.

9. Sebelum diangkat, jangan lupa koreksi rasa. Jika rasanya sudah pas, matikan api kompor dan tuang ke piring saji.

10. Ceker ayam kecap pedas siap untuk disajikan.

Selamat mencoba.***

Editor: Risqi Nurtyas Sri Wikanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah