Bikin Melongo! Tahu Biasa Bisa Jadi Brownies Nyoklat Unik Nikmat, Resep Ide Usaha Kreatif Bikin Pembeli Antre

- 1 Februari 2023, 12:33 WIB
Resep ide usaha brownies tahu
Resep ide usaha brownies tahu /Instagram @ninazeidien

BERITASUKOHARJO.com – Saat ini ada beragam jenis resep unik dan kreatif yang wajib kamu coba sebagai ide usaha, misalnya resep brownies nyoklat tahu ini.

Siapa sangka jika tahu yang biasanya jadi lauk nasi bisa jadi cemilan manis yaitu brownies nyoklat yang cocok banget jadi resep ide usaha.

Keunikan dari brownies nyoklat tahu inilah yang membuat resep ini wajib kamu kembangkan sebagai ide usaha untuk variasi bisnis kuliner.

Tidak hanya keunikan penggunaan bahan, rasa nikmat dan bentuk yang cantik membuat resep brownies nyoklat tahu ini bisa jadi ide usaha yang bikin pembeli antre.

Baca Juga: Ide Usaha Ayam Krispi Ala Jajanan Anak SD, Bikinnya Mudah dengan Modal Ekonomis Saja, Dijamin Untung Besar

Kenikmatan dan keunikan dari ide usaha ini bisa kamu coba dengan mempraktikkan resep brownies nyoklat tahu yang telah dilansir BeritaSukoharjo.com dari akun Instagram @ninazeidien. 

Bahan-Bahan:

- 200 gram tahu putih

- 2 butir telur

- 100 gram minyak kelapa padat atau margarin

- 160 gram coklat batang (DCC)

- 50 gram coklat bubuk

- 150 gram tepung terigu

- 130 gram gula pasir

- 1 sendok teh baking powder

- 1/4 sendok teh garam

- Kacang almond untuk topping

Baca Juga: Stop Dimasak Pedas Terus! Coba Olah Jadi Ceker Goreng Crispy untuk Ide Usaha yang Selalu Habis Ludes

Langkah-Langkah:

1. Ambil 200 gram lalu masukkan ke dalam mangkuk dan lumatakan menggunakan garpu atau ulekan sampai hancur dan halus. Sisihkan.

Pada resep ide usaha brownies nyoklat dari tahu ini digunakan tahu putih, tapi bisa juga menggunakan jenis tahu lain bertekstur halus misalnya tahu sutera.

2. Setelah itu, masukkan 160 gram coklat batang (DCC) dan 100 gram minyak kelapa padat atau margarin ke dalam mangkuk.

3. Segera tim coklat batang dan minyak kelapa padat atau margarin di atas teflon berisi air mendidih hingga meleleh dan tercampur merata. Sisihkan.

Baca Juga: Modal Labu Kuning Bisa Bikin Sajian Khas Thailand, Tekstur Lembut dan Kenyal dengan Kuah Gurih, Dijamin Nagih

4. Selanjutnya, mulai buat adonan dengan memasukkan 2 butir telur dan 130 gram gula pasir ke dalam wadah mangkuk.

5. Kedua bahan itu lalu dikocok menggunakan mixer sampai gula pasir larut. Gunakan kecepatan tinggi.

6. Berikutnya, baru tambahkan 150 gram tepung terigu, 50 gram coklat bubuk, dan 1 sendok teh baking powder dengan cara diayak.

7. Tambahkan juga 1/4 sendok teh garam dan campurkan semua bahan memakai mixer asal tercampur saja jangan overmix.

Baca Juga: Snack Box Makin Laris Pakai Resep Ide Jualan Ini, Modal Tepung dan Santan Jadi Lumpur Surga Lumer Nikmat

8. Proses mengaduk dilanjutkan dengan spatula agar semua bahan brownies nyoklat tahu dalam resep ide usaha ini tercampur merata.

9. Baru setelahnya, masukkan tahu putih ke dalam mangkuk adonan dan aduk kembali memakai spatula sampai tidak ada bahan mengendap.

10. Masukkan juga lelehan campuran coklat dan minyak kelapa padat atau margarin ke dalam mangkuk dan lakukan proses pengadukan kembali.

11. Ambil loyang dengan ukura sesuai selera lalu alasi bagian dalamnya dengan kertas roti.

Baca Juga: Modal Kurang dari 20 ribu Bisa Jualan! Ide Usaha Modal Kecil Kekinian, Resep Es Lampu Merah Favorit Anak-Anak

12. Tuangkan adonan ke dalam loyang dan hentakkan beberapa kali. Sebagai topping, taburkan juga almond slice.

13. Masukkan loyang ke dalam oven yang sebelumnya telah dipanaskan dahulu dan panggang selama 30 menit dalam suhu 180 derajat celcius.

14. Ketika brownies sudah matang, keluarkan dari oven dan tunggu hingga dingin.

15. Setelah itu, potong brownies nyoklat tahu hasil resep ini dengan bentuk sesuai selera. Kemas agar ide usaha ini semakin menarik.

Baca Juga: Puding Lapis Oreo Blackpink, Cocok Jadi Ide Jualan Dessert Kekinian atau Cemilan di Rumah, Lembut dan Manis! 

Demikianlah bahan dan langkah pembuatan dalam resep brownies nyoklat tahu yang cocok jadi ide usaha.

Selain karena bahan yang unik, ide usaha dari resep brownies nyoklat tahu ini berpotensi bikin antre karena rasa nimat dan tampilannya yang unik cantik.

Selamat mencoba dan semoga bermanfaat.***

Editor: Francisca Adita Maya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x