Resep Kue Terang Bulan, Cemilan Manis yang Enak dan Bersarang, Mudah Banget Buatnya!

- 19 Januari 2023, 20:55 WIB
Resep kue terang bulan enak dan bersarang, cemilan manis mudah banget
Resep kue terang bulan enak dan bersarang, cemilan manis mudah banget /Instagram @aniktriwina

BERITASUKOHARJO.com – Kamu pasti sudah tidak asing dengan cemilan manis yang satu ini, yaitu kue terang bulan.

Untuk menikmati kue terang bulan, kamu tidak perlu beli lagi. Kamu bisa membuatnya sendiri di rumah.

Cara buatnya mudah banget, cukup ikuti resep kue terang bulan di bawah ini. Dengan resep ini, hasil kue terang bulan yang kamu buat pasti enak.

Selain rasanya yang enak, dengan mengikuti resep di bawah ini, kue terang bulan kamu pasti bersarang. Lalu, bagaimana resep kue terang bulan yang manis, enak, dan bersarang?

Baca Juga: Resep Wedang Ronde, Minuman Hangat Saat Musim Hujan yang Bisa Menghangatkan Tubuh

Dilansir dari akun Instagram @aniktriwina, BeritaSukoharjo.com telah menulis resep mudah membuat kue terang bulan, cemilan manis yang enak dan bersarang, berikut resepnya.

Bahan yang Digunakan:

250 gr tepung terigu serbaguna

2 sdm gula halus

2 sdm susu bubuk

1/2 sdt vanilla bubuk

1/2 sdt baking powder

1/2 sdt baking soda

1/2 sdt ragi instan

350 ml air

40 gr margarin cair

2 butir telur

Baca Juga: Cara Baru Olah Ayam dan Kentang Irit Minyak tapi Lezat Tiada Tara, Resep Anti Bosan untuk Menu Makan Harian

Bahan Isian:

Meses coklat

Kacang panggang cincang

Susu kental manis

Keju parut

Margarin

Pasta pandan

Baca Juga: Stop Beli di Luar! Bikin Sajian Ulang Tahun dengan Choco Cake Lembut dan Manis, Dijamin Praktis dan Ekonomis

Cara Membuat:

1. Siapkan wadah, masukkan 250 gr tepung terigu, 2 sdm susu bubuk, 2 sdm gula halus, 1/2 sdt baking soda, 1/2 sdt vanilla bubuk, 1/2 sdt ragi instan, dan 1/2 sdt baking powder.

2. Lalu, aduk semua bahan sampai tercampur rata. Kemudian, masukkan air sebanyak 350 ml. Tuang air sedikit demi sedikit. Sambil diaduk hingga adonan tercampur rata dan tidak menggumpal.

3. Selanjutnya, tambahkan 40 gr margarin yang telah dicairkan. Aduk rata dan tutup dengan kain. Lalu, diamkan selama satu jam.

Baca Juga: Ide Jualan Modal Pisang, Bentuknya Unik Disukai Anak-Anak, Pasti Laris Manis Dijual Di Kantin Sekolah

4. Kemudian, tambahkan 2 butir telur. Aduk kembali hingga adonan tercampur rata.

5. Selanjutnya, masukkan pasta pandan. Aduk rata.

6. Siapkan wajan anti lengket. Olesi permukaannya dengan minyak atau margarin. Lalu, panaskan.

7. Kemudian, masukkan adonan kue. Masak adonan kue terang bulan sampai bersarang dengan api kecil.

Baca Juga: Ternyata Begini Sulap Tahu dan Jamur Jadi Lauk Nikmat, Cuma Diolah dengan Resep Pepes Bisa Bikin Ketagihan

8. Lalu, taburi permukaan adonan dengan gula pasir. Tutup dan masak sampai adonan matang.

9. Setelah matang, angkat dan pindahkan ke piring saji. Kemudian, olesi permukaannya dengan margarin.

10. Tambahkan topping sesuai selera dan beri susu kental manis. Terakhir, gulung kue terang bulan dan potong menjadi beberapa bagian.

Selamat mencoba.***

Editor: Risqi Nurtyas Sri Wikanti

Sumber: Instagram @aniktriwina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah