Dessert Box Perpaduan Resep Modern dan Tradisional, Modal Ekonomis dengan Tampilan Mewah, Rasanya Sultan Abis!

- 4 Januari 2023, 19:56 WIB
Dessert box ekonomis perpaduan resep modern dan tradisional
Dessert box ekonomis perpaduan resep modern dan tradisional /YouTube Chalistaa Kitchen.

Baca Juga: Gak Nyangka Ketan Enak Banget kalau Digoreng, Isiannya Mantap Bikin Nagih! Pasti Laris Jadi Cemilan Ide Jualan

10. Kemudian, masukkan 100 ml air, 150 gram gula merah, sejumput garam, dan 1 lembar daun pandan. Lalu, aduk-aduk hingga gulanya larut.

11. Setelah gulanya larut, masukkan juga ½ butir kelapa yang sudah diparut. Kemudian, aduk-aduk hingga airnya menyusut.

12. Setelah itu, angkat dan diamkan hingga dingin. Jika sudah, sisihkan dulu.

13. Selanjutnya, buat lapisan ketiga nya. Siapkan wadah. Kemudian, masukkan 150 gram whipcream bubuk, 25 gram gula halus, dan 300 ml santan dingin.

Baca Juga: Punya Singkong Jangan Cuma Digoreng Terus, Coba Campur 2 Butir Telur Jadi Kue Super Empuk dan Istimewa

14. Lalu, mixer dengan kecepatan paling tinggi hingga adonannya kaku. Jika sudah kaku, masukkan ke dalam plastik segitiga. Sisihkan dulu.

15. Selanjutnya, cek kue yang tadi dikukus. Setelah 25 menit, keluarkan kue dari kukusan dan tunggu hingga dingin.

16. Jika sudah dingin, keluarkan kuenya dari loyang. Kemudian, siapkan box atau wadah ukuran 10x10 centimeter atau semacamnya.

17. Lalu, potong kuenya mengikuti lebar dari box-nya. Setelah itu, ambil 1 potongannya. Kemudian, masukkan ke dalam box.

Halaman:

Editor: Nurulfitriana Ramadhani

Sumber: YouTube Chalistaa Kitchen


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x