Resep Cemilan Jajanan Tradisional Lemper, Dikemas Jadi Lebih Cantik dan Mewah, Ide Jualan yang Pasti Untung!

- 30 November 2022, 16:31 WIB
Resep cemilan lemper
Resep cemilan lemper /YouTube Mama Ci Memasak/

BERITASUKOHARJO.com - Lemper merupakan jajanan yang sering dijadikan cemilan bagi banyak masyarakat Indonesia.

Rasa dan tekstur lemper yang begitu khas, gurih, dan pulen karena jajanan satu ini terbuat dari ketan dengan isian yang bermacam-macam.

Cara membuat lemper ketan tak sesulit yang kita bayangkan. Bahkan, bahan baku dari jajanan lemper begitu mudah untuk diperoleh.

Tidak hanya diberi isian abon sapi seperti lemper ketan pada umumnya. Aneka isian lemper semakin bercita rasa ketika dibalut dengan pulennya ketan yang gurih. Isian lemper ketan dapat disajikan sesuai dengan selera.

Baca Juga: Resep Ide Jualan Cemilan dari Olahan Tepung dan Berbagai Sayur, Enaknya Bikin Nagih

Mulai dari lemper isi abon sapi, sampai menggunakan bumbu pandan. Rasa gurih dari ketan yang dipadu dengan aneka isian yang memanjakan lidah, dijamin akan bikin ketagihan.

Lemper ketan kerap kali disuguhkan sebagai cemilan di banyak acara hajatan. Seperti hajatan, seminar, hingga rapat dan juga arisan.

Berikut BeritaSukoharjo.com telah merangkum resep lemper yang dikutip dari channel YouTube Mama Ci Memasak. Berikut rincian bahan-bahan lengkapnya dan cara membuatnya.

Baca Juga: Makan Besar Saat Perayaan Natal Jadi Spesial dengan Nasi Kuning Harum dan Gurih, Dijamin Praktis dan Laris

BAHAN – BAHAN

Beras ketan 500gr (rendam selama 2jam)

Santan kekentalan sedang 400ml

Garam 2 sdt

Abon 100 gr

Baca Juga: Resep Cemilan Unik, Enak, dan Cantik Banget! Ide Jualan Crackers untuk Bulan Puasa yang akan Datang

CARA MEMBUAT

1. Masukkan beras ketan yang telah direndam selama 2 jam ke dalam pan. Tambahkan santan dengan kekentalan sedang, aduk rata.

2. Panaskan pan dan aron ketan hingga santannya benar – benar susut dan kering.

3. Setelah di aron masukkan ketan ke dalam kukusan, kukus ketan hingga masak kurang lebih selama 30 menit. Di tengah – tengah proses mengukus sesekali aduk ketan hingga ketan matang secara merata.

4. Ketan yang telah masak masukkan ke dalam loyang yang telah dialasi dengan daun pisang. Kemudian ratakan ketan dan tetel menggunakan tangan dan daun pisang hingga rapi. Tak lupa ketan dibagi menjadi 2 bagian.

Baca Juga: Resep Cemilan Kue Manja yang Penuh Kelembutan, Bikin Semua Orang Ketagihan!

5. Bagian pertama yang telah ditetel kemudian diatasnya diberi taburan abon sesuai selera.

6. Lalu tutup dengan bagian yang kedua. Padatkan adonan lemper hingga rapi.

7. Keluarkan lemper dari Loyang kemudian potong lemper kotak – kotak.

8. Bungkus lemper menggunakan daun pisang, supaya lebih cantik dan rapi.

9. Lemper siap disajikan.

Resep cemilan ini bisa banget untuk dipraktekkan di rumah. Cara membuat dan bahan-bahannya pun mudah untuk di dapat. Jadi, langsung recook ya

Selamat mencoba!

***

Editor: Klara Delviyana

Sumber: YouTube Mama Ci Memasak


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x