Resep Pempek Ikan Khas Palembang, Cocok untuk Ide Jualan Cemilan, Rasanya Enak dan Tidak Alot, Yuk Cobain!

- 30 November 2022, 09:30 WIB
resep pempek ikan Palembang untuk ide jualan cemilan.
resep pempek ikan Palembang untuk ide jualan cemilan. /YouTube tri pujis

BERITASUKOHARJO.com – Mau tahu resep membuat pempek ikan khas Palembang? Yuk, simak resep membuatnya dari artikel ini!

Ternyata resep membuat pempek ikan khas Palembang ini tidak sulit lho, dijamin mudah dan hasilnya pasti enak dan teksturnya tidak alot.

Selain jadi cemilan untuk sendiri, kamu juga bisa jadikan pempek ini untuk ide jualan juga, pasti banyak yang beli.

Langsung saja, mari simak resep membuat pempek ikan khas Palembang berikut ini yang telah dilansir BeritaSukoharjo.com dari Jangkara.com melalui artikel berjudul Resep Membuat Ide Jualan Cemilan Pempek, Dijamin Tak Kalah Enak dari Buatan Abang-abang, Cocok untuk Pemula.

Baca Juga: Ide Jualan Kekinian: Bikin Cemilan Roti Goreng Isi Ragout dengan Resep Ini Yuk! Dijamin Enak, Garing dan Empuk

Bahan-bahan:

1 kg ikan tenggiri halus

600 ml air

7 siung bawang putih

3 sdm gula

1 sdm kaldu jamur

2 butir telur

2 sdm garam

700 gr tepung tapioka

2 butir telur untuk isian

Baca Juga: Ide Jualan Cemilan Donat Coklat Lava yang Enak Ini Pasti Laris Manis, Resepnya Mudah, Pas Dimakan Lumer Banget

Berikut cara membuat pempek ikan khas Palembang:

1. Siapkan sebuah wadah yang cukup besar, lalu masukkan 1 kg ikan tenggiri yang sudah digiling halus.

2. Tambahkan air sebanyak 600 ml atau secukupnya secara bertahap, lalu aduk-aduk ikan tenggiri sampai tercampur rata dengan air.

3. Setelah tercampur rata, lalu masukkan 7 siung bawang putih yang sebelumnya sudah dihaluskan, kemudian tambahkan 3 sdm gula pasir.

4. Masukkan juga 1 sdm kaldu jamur, 2 butir putih telur, kemudian aduk-aduk semua bahan sampai tercampur dengan rata.

5. Tambahkan 2 sdm garam, 700 gram tepung tapioka secara bertahap, lalu aduk-aduk kembali sampai tercampur rata.

6. Siapkan alas dan taburi dengan tepung terigu secukupnya, lalu ambil sedikit adonan pempek tersebut dan letakkan ke atas alas.

7. Setelah itu, bulatkan adonan pempek, lalu bentuk menjadi memanjang, kemudian lakukan hal yang sama sampai adonan pempek habis dan selesai dibentuk.

Baca Juga: Nggak Nyangka Cuma Pakai Tepung Ketan Bisa Buat Kue Coklat Legit dan Lumer Ini, Cocok Jadi Ide Jualan

8. Buat juga bentuk bulat dan lubangi bagian tengahnya, lalu beri telur yang sudah dikocok, rapatkan lagi, sisihkan ke dalam wadah.

9. Siapkan air secukupnya di dalam wajan dan panaskan, lalu masukkan semua adonan pempek yang sudah dibentuk tadi, rebus sampai matang.

10. Setelah semua pempek matang, angkat dan tiriskan ke dalam wadah, biarkan dingin.

11. Siapkan dan panaskan minyak secukupnya di dalam wajan, lalu masukkan pempek dan goreng sampai matang.

12. Setelah matang, angkat pempek goreng dan tiriskan terlebih dahulu.

13. Setelah itu, sajikan pempek ikan khas Palembang di atas piring saji, jangan lupa sajikan juga saus cuko.

Mudah bukan membuat cemilan pempek seperti ini? Pastinya rasa dari pempek ikan khas Palembang ini tak kalah enak dari yang dijual di luaran sana.

Selamat mencoba. ***

Editor: Anggita Kusmadewi

Sumber: Jangkara.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x