Wow, Enak Banget Modal Telur Jadi Cemilan Unik dan Kekinian, Bisa Jadi Ide Jualan Laris Manis

- 29 November 2022, 18:46 WIB
Resep ide jualan cemilan telur
Resep ide jualan cemilan telur /YouTube Dapur Ayah Raja

Cara membuat:

1. Siapkan bahan yang akan kita gunakan. Kemudian, siapkan wadah. Lalu, pecahkan 2 butir telur ke dalam wadah tersebut.

Baca Juga: Olahan Lumpia Ayam Udang untuk Cemilan dan Ide Jualan Frozen Food, Bikin Omzet Melesat dan Dompet Menebal

2. Tambahkan 1 sdt masako rasa sapi. Aduk-aduk kedua bahan tersebut hingga tercampur rata.

3. Setelah tercampur rata, masukkan 4 sendok makan tepung terigu dan 200 ml air. Aduk-aduk semuanya hingga tercampur rata. Pastikan tepung terigu larut dan tidak menggumpal.

Kamu bisa menambahkan daun bawang atau pun wortel yang sudah diserut sesuai selera. Namun, dalam resep kali ini kita benar-benar menggunakan bahan yang ekonomis saja.

4. Setelah tercampur rata dan adonannya juga sudah halus, siap untuk dicetak. Panaskan teflon menggunakan api sedang saja. Lalu, tuang 2 centong sayur adonan telur pada teflon yang sudah panas tersebut.

Bila menggunakan teflon anti lengket, tidak perlu menggunakan minyak, ya. Namun, bila menggunakan teflon bukan anti lengket, bisa menambah sedikit minyak agar tidak lengket.

Dadar adonan telur hingga matang dan bagian pinggirannya kering. Bila adonan telur sudah matang, angkat dan lakukan hal yang sama pada adonan telur berikutnya hingga selesai.

Baca Juga: Lirik Shalaatullaah Salaamullaah, Sholawat Badar, Lengkap Arab Latin dan Artinya, Pujian Jadul

Halaman:

Editor: Widya Ardikasari

Sumber: YouTube Dapur Ayah Raja


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x