Larisnya Kebangetan, Cemilan Ide Jualan Ini Bikin Panen Cuan! Pembeli Bolak-balik Susah Move On Saking Enaknya

- 21 November 2022, 11:46 WIB
Resep cemilan ide jualan super enak yang bikin pembeli susah move on dengan rasanya
Resep cemilan ide jualan super enak yang bikin pembeli susah move on dengan rasanya /YouTube Masakan NYAK.

 

BERITASUKOHARJO.com - Tak dimungkiri bahwasanya di zaman sekarang ada begitu banyak cemilan enak yang bisa menjadi pilihan sebagai teman ngemil.

Nah, kali ini BeritaSukoharjo.com hadir untuk membagikan resep salah satu cemilan tersebut yang sekaligus bisa kamu jadikan sebagai inspirasi ide jualan. Siap-siap panen cuan, ya!

Bermodalkan bahan-bahan murah meriah, siapa sangka cemilan ide jualan ini bisa laris kebangetan lantaran rasanya yang super-duper enak, bikin para pembeli susah move on hingga bolak-balik beli lagi dan lagi.

Pengin tahu bagaimana cara membuatnya? Langsung saja, berikut BeritaSukoharjo.com telah merangkum resep lengkapnya untukmu, sebagaimana dilansir dari kanal YouTube Masakan NYAK.

Baca Juga: Suer, Olah Terong Bakar Begini Bikin Boros Nasi! Ditambah Sambal Spesial, duh Nikmatnya hingga ke Ubun-Ubun

Bahan-Bahan dan Perkiraan Modal:

Secukupnya kulit pangsit kecil (Rp5.000)

12 buah tahu (Rp5.000)

2 butir telur (Rp3.000)

7 sdm tepung terigu (Rp700)

7 sdm tepung tapioka (Rp700)

Secukupnya daun seledri (Rp1.000)

5 buah cabai merah (Rp1.000)

3 siung bawang putih (Rp300)

1/2 sdm kaldu bubuk rasa ayam/sapi (Rp200)

1/2 sdm lada bubuk (Rp400)

1/2 sdm garam (Rp200)

Baca Juga: Tanpa Santan Gak Masalah, Resep Semur Tahu Telur Tetap Enak dan Gurih, Cocok Buat Nasi Hangat

Total modal: 17.500 dengan hasil 39 pcs (dijual Rp1.000-an berarti Rp39.000)

Untung: 39.000 - 17.500 = 21.500

(Sebenarnya, bisa juga dijual Rp1.500 - Rp2.000, tergantung daerah masing-masing).

Cara Membuat:

1. Siapkan daun seledri atau daun bawang secukupnya, lalu iris tipis. Sisihkan dulu.

2. Siapkan 5 buah cabai merah besar, lalu potong serong. Sisihkan dulu.

3. Selanjutnya, siapkan wadah dan masukkan 12 buah tahu.

Baca Juga: 5 Upaya Pencegahan Kanker Serviks yang Wajib Diketahui, Berikut Beserta Ciri-cirinya

4. Kemudian, haluskan menggunakan garpu atau semacamnya.

5. Setelah halus, masukkan 7 sendok makan tepung terigu.

6. Masukkan juga 7 sendok makan tepung tapioka, daun seledri yang tadi sudah diiris tipis, dan cabai yang tadi sudah dipotong serong.

Disusul dengan 2 butir telur, 3 siung bawang putih yang sudah dihaluskan, ½ sendok makan kaldu ayam/sapi bubuk, ½ sendok makan lada bubuk, dan ½ sendok makan garam.

7. Lalu, aduk semua bahan hingga tercampur rata.

Baca Juga: Resep Nasi Kucing Teri Lombok Ijo untuk Menu Makan Siang Anak Kost di Tanggal Tua, Sederhana dan Rasanya Enak

8. Setelah tercampur rata, siapkan kulit pangsit ukuran kecil secukupnya.

9. Selanjutnya, siapkan wadah yang diisi dengan air secukupnya (sebagai perekat).

10. Kemudian, ambil 1 lembar kulit pangsit dan olesi dengan air.

11. Lalu, ambil ½ sendok makan adonan tahu dan letakkan di atas kulit pangsit yang sudah diolesi dengan air tadi.

12. Kemudian, lipat setiap ujungnya (bentuk akhirnya seperti amplop). Lakukan sampai habis.

Baca Juga: Wow, Enaknya Bikin Lupa Diri! Cemilan Legit Super Lembut Olahan Santan dan Gula Merah Ini Rasanya Nagih Banget

13. Apabila ingin dijadikan sebagai frozen food, pada tahap ini bisa dimasukkan ke dalam wadah yang memiliki penutup, kemudian disimpan di freezer.

14. Jika ingin langsung digoreng, siapkan wajan atau teflon dan panaskan minyak secukupnya untuk menggoreng.

15. Setelah minyaknya panas, masukkan dan goreng olahan dengan api sedang hingga berwarna kuning keemasan.

16. Setelah berwarna kuning keemasan, angkat dan tiriskan.

17. Sajikan.

Selamat mencoba! ***

Editor: Nurulfitriana Ramadhani

Sumber: YouTube Masakan NYAK


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah