1 Resep Ide Jualan Kekinian Dapat 12 Buah Donat Tahu Jagung Jumbo, Enak dan Gurih Laris Manis Harga Rp2000-an!

- 21 November 2022, 08:51 WIB
Resep donat tahu jagung enak dan gurih, ide jualan kekinian laris manis
Resep donat tahu jagung enak dan gurih, ide jualan kekinian laris manis /YouTube Dapur Riara

Baca Juga: Selalu Banjir Orderan Saking Enaknya, Ide Jualan Cemilan Krispi Ini Bikin Ngiler, Jual 1000an Auto Rebutan

Cara membuat:

1. Siapkan semua bahan-bahannya, lalu masukkan lima kotak tahu ke dalam sebuah wadah. Lumatkan memakai garpu atau sendok sampai hancur dan lembut.

2. Pipil satu buah jagung manis, lalu cuci bersih. Masukkan ke dalam wadah yang sudah berisi tahu yang dilumatkan tadi.

3. Kupas dua siung bawang putih lalu cincang halus. Masukkan ke dalam wadah campuran tahu dan jagung. Tambahkan juga tiga sendok makan tepung terigu.

4. Masukkan juga seperempat sendok teh lada bubuk, setengah sendok teh kaldu bubuk, dan setengah sendok teh garam. Aduk-aduk semua bahan tersebut hingga tercampur rata.

5. Selanjutnya, pecahkan dua butir telur ke dalam adonan. Aduk-aduk telur bersama adonan sampai tercampur rata.

Baca Juga: Pantas Laku Keras! Cemilan Unik dari Tape Singkong Ini Enaknya Kebangetan, Ide Jualan 1000an Cuma 5 Bahan Irit

6. Siapkan cetakan kecil kue putu ayu dan olesi menggunakan minyak secara tipis-tipis. Kemudian, isi cetakan dengan adonan sampai terisi penuh. Lakukan sampai adonan habis.

7. Panaskan kukusan hingga airnya mendidih. Selanjutnya, taruh cetakan berisi adonan ke dalam kukusan. Lapisi tutup dengan serbet bersih lalu kukus selama 25 menit dengan api sedang.

Halaman:

Editor: Risqi Nurtyas Sri Wikanti

Sumber: YouTube Dapur Riara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah