Ide Jualan Kekinian Untung Gede Modal Kulit Pangsit Murah, Cemilan Pedas Gurih Wangi Daun Jeruk, Enak Nampol!

- 14 November 2022, 18:10 WIB
Resep cemilan ide jualan olahan kulit pangsit yang pedas gurih dan wangi daun jeruk
Resep cemilan ide jualan olahan kulit pangsit yang pedas gurih dan wangi daun jeruk /Instagram @resepiqoh.

BERITASUKOHARJO.com - Seperti diketahui, kulit pangsit banyak disukai orang karena harganya murah dan dapat dibuat menjadi berbagai macam olahan, termasuk cemilan.

Nah, kali ini BeritaSukoharjo.com hadir untuk membagikan resep cemilan enak dari olahan kulit pangsit yang rasanya nampol abis sehingga cocok jadi ide jualan kekinian.

Olahan kulit pangsit ini memiliki cita rasa pedas gurih yang disertai dengan wangi daun jeruk menggugah selera.

Baca Juga: Roti Tawar Dicampur Bahan Murah Ini Seketika Jadi Cemilan Lembut Super Enak, Bisa untuk Isian Snack Box Cantik

Yakin, deh, kalau kamu menjadikan cemilan olahan kulit pangsit ini sebagai ide jualan, maka pasti untung gede karena modalnya pun murah banget!

Tentunya kamu penasaran, kan, bagaimana caranya membuat cemilan enak, kriuk, pedas, gurih, dan tentunya simple dari olahan kulit pangsit?

Langsung saja, Berikut BeritaSukoharjo.com telah merangkum resep lengkapnya untukmu, sebagaimana dilansir dari akun Instagram @resepiqoh.

Baca Juga: Ternyata Sosis Dimasak dengan Bumbu Ini Jadi Lebih Enak, Murah Meriah Cocok Jadi Lauk Makan Harian, Wajib Coba

Bahan-Bahan:

Kulit pangsit secukupnya atau sesuai kebutuhan
10 buah cabai merah atau sesuai selera (bisa juga diganti cabai rawit)
3 butir bawang merah
2 siung bawang putih
Daun jeruk secukupnya
Garam secukupnya
Kaldu ayam bubuk secukupnya
Gula pasir secukupnya
Air sedikit

Baca Juga: 6 Cara Jaga Pola Hidup Sehat, Wajib Diterapkan Mulai Saat Ini!

Cara Membuat:

1. Siapkan kulit pangsit secukupnya atau sesuai kebutuhan, tergantung mau bikin banyak atau sedikit (bisa juga disesuaikan dengan bumbunya).

2. Potong-potong kotak kulit pangsit. 1 lembar kulit pangsit bisa menjadi 9 kotak (nanti jadi 9 keping keripik mini).

3. Jika sudah, siapkan wajan atau teflon dan panaskan minyak.

4. Setelah minyak panas, cemplungkan kulit pangsit yang sudah dipotong-potong kotak.

5. Goreng sampai matang dan warnanya berubah kuning keemasan.

Baca Juga: Tanpa Ulen Anti Ribet Sudah Bisa Bikin Donat Belanda, Cocok Jadi Ide Jualan Masa Kini

6. Angkat dan tiriskan, sisihkan dulu.

7. Sekarang kita buat bumbu pedas gurih untuk keripik kulit pangsit.

8. Siapkan blender/ulekan/chopper, lalu masukkan 10 buah cabai merah atau bisa diganti dengan cabai rawit jika ingin lebih pedas.

9. Kemudian disusul dengan memasukkan 3 butir bawang merah dan 2 siung bawang putih.

10. Tambahkan sedikit air, lalu blender hingga halus.

11. Selanjutnya, kembali siapkan wajan atau teflon dan panaskan minyak secukupnya.

Baca Juga: Resep Anti Gagal Masak Ceker Mercon Super Hot, Lengkap dengan Tips Agar Empuk dan Tidak Bau Amis

12. Masukkan bumbu-bumbu yang tadi sudah dihaluskan.

13. Tumis hingga bumbu tersebut mengeluarkan aroma yang wangi.

14. Jika sudah wangi, tambahkan garam, gula, dan kaldu ayam bubuk secukupnya atau sesuai selera.

15. Aduk-aduk sampai tercampur rata.

16. Masukkan daun jeruk yang sudah dipotong-potong secukupnya, aduk lagi hingga rata.

Baca Juga: Dikira Mahal Ternyata Ekonomis, Cemilan Cokelat Kelapa Tanpa Ragi Tanpa Mentega, Semuanya Doyan dan Ketagihan!

17. Setelah itu, masukkan keripik kulit pangsit yang tadi sudah digoreng.

18. Aduk-aduk sebentar sampai keripik kulit pangsit terbalut sempurna dengan bumbu pedas gurih.

19. Angkat dan pindahkan ke piring atau wadah lainnya.

20. Sajikan.

Selamat mencoba! ***

Editor: Nurulfitriana Ramadhani

Sumber: Instagram @resepiqoh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah