Duh, Enaknya Kebangetan! Resep Tumis Usus Ayam Ini Bikin Boros Nasi, Benar-Benar Langsung Ketagihan Nikmatnya

- 9 November 2022, 20:50 WIB
resep tumis usus ayam
resep tumis usus ayam /YouTube Wil Ideas

BERITASUKOHARJO.com – Habis potong ayam, ususnya jangan langsung dibuang. Karena usus ayam bisa diolah menjadi menu makan yang sangat enak.

Usus ayam dimasak dengan cara ditumis dengan bumbu yang ada di resep ini dijamin pasti langsung ketagihan akan nikmatnya.

Tumis usus ayam ini enaknya benar-benar kebangetan. Sampai bisa bikin boros nasi karena nambah terus.

Baca Juga: Sulap Tepung Tapioka dan Gula Merah Jadi Kue Tradisional, Cocok Jadi Ide Jualan atau Cemilan Keluarga

Penasaran resep dan bagaimana cara membuat tumis usus ayam yang cepat dan muda sekaligus super nikmat? Simak dan ikuti setiap langkahnya di artikel ini hingga habis ya.

Berikut ini resep tumis usus ayam yang sudah BeritaSukoharjo.com rangkum secara lengkap dari kanal YouTube WIL IDEAS.

Bahan-Bahan:

- 500 gram usus ayam (sudah dicuci bersih dan direbus selama 30 menit)

- 5 siung bawang putih

- 10 buah cabai rawit

- 3 buah cabai merah besar

- 5 buah kemiri

- 2 potong lengkuas/laos

- ½ ruas jempol jahe

- 2 lembar daun salam

- 1 lembar daun jeruk

- secukupnya daun kemangi

- secukupnya air

Bahan Lainnya:

- 1 sdt garam

- 1 sdm penuh gula pasir

- 2 sdt saus tiram

- 2 sdt kecap

Baca Juga: Hanya Modal Roti Tawar Jadi Cemilan Renyah Mewah Ini, Buatnya Cuma 10 Menit, Super Praktis dan Ekonomis

Cara Membuat:

1. Langkah pertama, bersihkan 500 gram usus ayam dan potong-potong sesuai selera. Kemudian rebus usus ayam selama kurang lebih 30 menit.

2. Selanjutnya, siapkan blender dan masukkan 5 siung bawang putih, 10 buah cabai rawit, 3 buah cabai merah besar, dan 5 buah kemiri.

3. Tambahkan sedikit air agar mudah diblender. Kemudian blender semua bumbu hingga halus.

4. Selanjutnya, geprek ½ ruas jempol jahe.

5. Siapkan wajan dan panaskan minyak. Setelah itu masukkan bumbu halus, lalu tumis dan masukkan jahe yang sudah digeprek.

6. Masukkan juga 2 potong lengkuas atau laos, 1 lembar daun jeruk, dan 2 lembar daun salam. Lalu tumis hingga agak kering menggunakan api sedang.

Baca Juga: Ganjal Perut Lapar, Roti Tawar Goreng Isi Pisang Keju Lezat Banget, Resep Mudah Dibuat

7. Kemudian, masukkan usus ayam yang sudah direbus, lalu tumis lagi hingga semua bumbu tercampur rata dengan usus ayam.

8. Tambahkan sedikit air, lalu masukkan 1 sdt garam dan 2 sdt saus tiram. Aduk rata lagi.

9. Masukkan 1 sdm penuh gula pasir dan 2 sdt kecap. Aduk rata kembali.

10. Jangan lupa koreksi rasa untuk mendapatkan rasa yang pas sesuai selera. Tambahkan bumbu jika masih ada yang dirasa kurang.

11. Terakhir, masukkan daun kemangi yang sudah dicuci bersih, lalu tumis dan aduk sebentar hingga tercampur rata.

12. Setelah usus ayam sudah matang, angkat dan tuang ke wadah piring.

13. Tumis usus ayam siap disajikan.

Mudahkan resep dan cara membuat tumis usus ayam ini. Selamat mencoba.***

Editor: Sekar Widyaningrum

Sumber: YouTube Wil Ideas


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x