Cocok untuk Rayakan Halloween, Resep Cheesecake Dalgona Candy ala Nadya Puteri, Rasanya Manis dan Enak

- 29 Oktober 2022, 10:19 WIB
resep Cheesecake Dalgona Candy untuk Halloween
resep Cheesecake Dalgona Candy untuk Halloween /YouTube Nadya Puteri

BERITASUKOHARJO.com - Dalgona Candy ala Nadya Puteri bisa menjadi makanan pilihan ketika perayaan Halloween tiba pada 31 Oktober 2022.

Perayaan Halloween biasanya identik dengan kostum seram hingga makanan berbentuk unik.

Salah satu makanan yang bisa kamu buat saat perayaan Halloween adalah Cheesecake Dalgona Candy ala Nadya Puteri, runner up Masterchef Indonesia season 8.

Baca Juga: Masak Menu Viral Indomie Rawon Salted Egg, Rasakan Sensasi Baru yang Unik tapi Nikmat Pakai Resep Ini!

Untuk membuat Cheesecake Dalgona Candy menurut resep Nadya Putri pun sangat mudah.

Kamu hanya memerlukan bahan-bahan utama seperti biskuit marie, krim keju, mentega cair, hingga air perasan lemon.

Selain itu, ada beberapa bahan tambahan untuk Cheesecake Dalgona Candy seperti strawberry, baking soda, dan gula pasir.

Penasaran seperti apa resep dan cara membuat Cheesecake Dalgona Candy?

Dikutip dari kanal YouTube Nadya Puteri, BeritaSukoharjo.com telah merangkum resep Cheesecake Dalgona Candy.

Bahan-Bahan:

70 gram biskuit marie

35 gram mentega cair

150 gram cream cheese

40 gram gula

65 gram yoghurt

5 gram air perasan lemon

Vanilla essence

1 telur

1 sdm tepung maizena

50 gram cream

Bahan Selai Strawberry:

6 pcs strawberry

2 sdm gula pasir

Bahan Dalgona Candy:

100 gram gula

sejumput baking soda

Baca Juga: Menu Spesial untuk Keluarga, Resep Bebek Goreng Krispi Sambal Hitam, Empuk di Dalam dan Garing di Luar

Cara Membuat:

1. Langkah pertama, hancurkan biskuit sampai halus sesuai dengan selera kamu.

2, Setelah itu campurkan biskuit dengan mentega cair, kemudian aduk hingga tercampur merata.

3. Tuangkan campuran biskuit dan mentega cair tersebut ke dalam paper cup.

4. Ratakan campuran biskuit dan mentega cair, lalu diamkan di kulkas selama 10 menit.

5. Sambil menunggu adonan dingin, campurna cream cheese dan gula bubuk di wadah berbeda, aduk sampai tercampur rata.

6. Tambahkan yoghurt, air perasan lemon, telur, dan vanilla essence, kemudian aduk merata.

7. Masukkan cream dan tepung maizena, lalu aduk lagi sampai semua tercampur rata.

8. Setelah itu, masukkan adonan tersebut ke dalam paper cup yang berisi campuran biskuit dan mentega cair, lalu simpan lagi di kulkas.

Baca Juga: Super Krispi! Ternyata Begini Resep Perkedel Bakwan Jagung yang Cocok untuk Cemilan atau Lauk

9. Langkah berikutnya, masukkan adonan ke dalam oven, kemudian panggang dengan suku 170 derajat celcius selama kurang lebih 15-20 menit.

10. Sambil menunggu adonan matang, kita buat selainya dengan mengiris strawberry kecil-kecil.

11. Setelah itu, masukkan strawberry ke dalam wajan bersamaan dengan gula, lalu masak sampai keluar sari buahnya.

12. Selanjutnya, kita buat Dalgonanya dengan melelehkan gula pasir di wajan.

13. Kemudian tambahkan sejumput baking soda, lalu tuang ke atas talenan yang sudah diberi baking paper.

Baca Juga: Asli! Ide Jualan Putu Belanda Begini Mudah Banget Tarik Minat Pembeli, Simak Resepnya

14. Biarkan adonan dalgona mengering dan keras. Jika sudah kering dan keras, pecahkan.

15. Ambil pecahan dalgona, dan letakkan di atas cup cake yang dioven tadi sebagai hiasan.

16. Setelah itu, tuangkan selai strawberry di bagian atas cupcake yang ditancapkan pecahan dalgona.

Selai strawberry ini untuk menambahkan kesan darah di atas cupcake.

17. Cheesecake Dalgona Candy ala Nadya Puteri untuk perayaan Halloween pun siap disajikan.

Demikian resep Cheesecake Dalgona Candy spesial Halloween. Selamat mencoba.***

Editor: Sekar Widyaningrum

Sumber: YouTube Nadya Puteri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah