Cara Baru Menikmati Es Cendol, Jadikan Dessert Box Simpel untuk Ide Jualan, Manis Legit Pasti Banjir Pesanan

- 28 Oktober 2022, 16:10 WIB
Resep dessert box es cendol, cara baru menikmati es yang simpel dengan rasa manis legit, ide jualan bakal banjir pesanan
Resep dessert box es cendol, cara baru menikmati es yang simpel dengan rasa manis legit, ide jualan bakal banjir pesanan /YouTube tri pujis

BERITASUKOHARJO.com - Musim hujan begini ingin minum es cendol? Daripada berisiko batuk pilek, lebih baik dijadikan dessert box saja. Ikuti resep ini untuk tahu cara baru menikmati minuman tradisional Indonesia ini.

Coba resep dessert box es cendol yang cara membuatnya tergolong simpel. Tak hanya kamu bisa menikmati olahan ini sendiri, kamu bisa menjadikannya ide jualan yang akan banjir pesanan.

Tak perlu kaget untuk mengikuti cara baru menikmati es cendol dalam bentuk dessert box ini. Isiannya sama dengan es cendol seperti biasa tapi kamu bisa memakannya layaknya dessert box varian lain.

Berikut adalah resep lengkap dessert box es cendol simpel yang memiliki rasa manis dan legit. Segera pasarkan dan bagian cara baru menikmati olahan ini agar bisa cepat-cepat banjir pesanan.

Baca Juga: Wow! Sehat dan Segar: Puding Yoghurt Full Buah, Cara Buatnya Sangat Mudah dan Praktis, Awas Jadi Rebutan

BeritaSukoharjo.com sudah merangkum keseluruhan bahan-bahan dan langkah pembuatan resep ini dari kanal YouTube tri pujis. Simak di bawah ini!

Bahan-bahan:

Lapisan 1:

10 keping biskuit Regal

4 sdm margarin cair

Baca Juga: Cara Buat Sambal Terasi Awet Berbulan-bulan, Mirip Buatan Resto, Super Pedas, Cocok untuk Berbagai Lauk Makan

Lapisan 2:

200 gr cendol

200 gr nangka (potong kotak-kotak)

200 ml santan

110 ml air

3 sdm gula

1 sdt agar-agar tanpa rasa

Lapisan 3:

100 ml air

1 sdm tepung maizena

2-3 sdm gula merah (sisir)

Sejumput garam

Baca Juga: Gak Bisa Berhenti Makan! Menu Rumahan Sehari-hari Tempe Saus Tiram, Ekonomis dan Sederhana untuk Akhir Bulan

Cara membuat:

1. Ambil food processor dan masukkan 10 keping biskuit Regal. Nyalakan mesin dan haluskan. Jika tidak punya food processor, bisa dimasukkan ke dalam plastik dan haluskan secara manual pakai ulekan.

2. Ke dalam food processor, tambahkan empat sendok margarin cair. Kemudian nyalakan mesin beberapa saat hingga bisa tercampur rata.

Kalau manual, biskuit Regal yang sudah dihaluskan dipindahkan ke sebuah wadah. Tuangkan margarin cair ke dalam wadah dan aduk-aduk hingga merata.

3. Jika lapisan 1 sudah jadi, siapkan beberapa wadah. Masukkan hasil campuran biskuit dan margarin ke dalam wadah-wadah tersebut dengan sama besar.

Baca Juga: Tak Perlu Beli, Buat Sendiri Resep Mudah Sambal Cumi Asin Pete, Hasilnya Pedas Mantap Bikin Nasi Cepat Habis!

4. Tekan-tekan sehingga biskuit bisa padat dan rata. Ambil 200 gram cendol dan 200 gram nangka yang sudah dipotong kotak-kotak.

5. Mulai beri lapisan 2 yaitu cendol secukupnya di atas biskuit, lalu timpa dengan potongan nangka secukupnya. Lakukan proses yang sama pada wadah lainnya.

6. Ambil sebuah panci, tuangkan 200 ml santan dan 110 ml air. Tambahkan juga tiga sendok makan gula dan satu sendok teh agar-agar tanpa rasa. Aduk rata.

7. Masak dengan api sedang adonan dalam panci tersebut sampai mendidih dengan cara diaduk terus menerus.

Baca Juga: Modal Tepung Beras dan 2 Telur Jadi Bolu Kukus Super Empuk dan Lembut, Cemilan Ekonomis tapi Rasa Mewah!

8. Jika sudah mendidih, matikan api lalu tuangkan ke wadah berisi bahan-bahan tadi sebanyak tiga perempat ukuran wadah.

9. Sekarang buat lapisan 3 dengan cara menuangkan 100 ml air ke dalam sebuah panci. Tambahkan juga satu sendok makan tepung maizena dan dua sampai tiga gula merah sisir.

10. Aduk rata campuran tersebut lalu masak di api sedang. Aduk-aduk sampai gulanya hancur dan larut, tak lupa tambahan sejumput garam lalu aduk rata lagi. Jika sudah larut dan mengental, matikan api.

Baca Juga: Bosan Goreng Ayam Biasa, Bungkus dengan Daun Pisang dan Bumbu Cabai Hijau Jadi Super Lezat, Ini Resepnya

11. Tuangkan lapisan 3 ke atas bahan-bahan yang sudah ada di wadah. Lakukan sampai selesai pada wadah lainnya juga.

12. Terakhir, beri sedikit cendol di atasnya dan simpan dalam kulkas selama satu jam. Jika sudah satu jam, keluarkan dari kulkas dan dessert box es cendol siap dinikmati.

Versi baru dalam menikmati es cendol tapi dengan cara dimakan bukan diminum. Sangat unik dan pasti menarik untuk bisa dijadikan ide jualan. Selamat mencoba!***

Editor: Risqi Nurtyas Sri Wikanti

Sumber: YouTube tri pujis


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah