Tak Perlu Daging Jika Masak Tahu dengan Resep Spesial Ini, Menu Tanggal Tua Bisa Bikin Boros Nasi

- 25 Oktober 2022, 05:25 WIB
Resep tahu seenak daging super praktis
Resep tahu seenak daging super praktis /YouTube mbok midut

BERITASUKOHARJO.com - Bingung mau masak menu apa di tanggal tua seperti ini? Tenang saja. Kamu bisa mengolah tahu dengan resep spesial ini.

Kamu tak perlu daging lagi jika sudah menyajikan menu tanggal tua ini di rumah. Rasanya yang tak kalah enak dengan daging membuat kamu ketagihan.

Saking enaknya bisa bikin boros nasi. Meskipun sudah di tanggal tua, tapi kamu masih bisa makan enak dengan olahan tahu ini.

Selain itu, cara masak lauk tahu ini pun sangat mudah dan bisa kamu bikin kapan pun kamu mau. Penasaran dengan cara masaknya seperti apa?

Baca Juga: Cara Membuat Cemilan Puding dari Roti Tawar, Super Lezat dan Dijamin Bikin Ketagihan

Yuk! Simak resep spesial ini yang telah dilansir oleh BeritaSukoharjo.com dari kanal YouTube mbok midut berikut ini.

Bahan:

3 papan tahu
1/2 siung bawang bombai
3 siung bawang putih
5 buah cabai
200 ml air
3 sdm saus lada hitam
1 sdt kaldu bubuk
1 sdm kecap manis
1 sdm minyak wijen
1 sdt lada hitam tumbuk kasar
1 sdm tepung maizena + 100 ml air

Cara membuat:

1. Siapkan semua bahan yang akan digunakan. Kemudian, potong-potong bawang putih, bawang bombai dan cabai rawit. Semuanya dipotong-potong tipis saja, ya.

Jika semuanya sudah dipotong-potong, sisihkan terlebih dahulu.

2. Kemudian, potong-potong tahu menjadi beberapa bagian. Dipotong-potong sesuai selera saja.

3. Selanjutnya adalah siapkan teflon yang berisi sedikit minyak. Jadi, menggoreng tahu ini cukup gunakan sedikit minyak saja, ya.

Baca Juga: Ada Roti Tawar dan Telur? Olah Jadi Menu Sarapan Ini, Dijamin Bisa Bikin Kenyang Satu Keluarga

Jika minyak sudah mulai panas, masukkan tahu yang sudah dipotong-potong tadi. Goreng tahu hingga semuanya matang.

Jika tahu sudah mulai matang, angkat dan tiriskan terlebih dahulu.

4. Selanjutnya adalah masukkan sedikit minyak ke dalam wajan. Jika sudah panas, masukkan bawang putih dan cabai rawit yang sudah dipotong-potong tadi.

Tumis bawang putih dan cabai rawit hingga mengeluarkan aroma harum.

5. Jika bawang putih dan cabai rawit sudah harum, masukkan bawang bombai. Aduk-aduk dan tumis bawang hingga layu. Jika sudah layu, masukkan 200 ml air. Aduk-aduk sebentar hingga tercampur merata.

6. Setelah itu, masukkan saus lada hitam, kecap manis dan lada bubuk. Tambahkan juga lada hitam yang sudah ditumbuk kasar.

Aduk-aduk dan tumis semuanya hingga tercampur merata dan mendidih.

7. Setelah itu, masukkan tahu yang sudah digoreng tadi. Aduk-aduk hingga tercampur merata.

Baca Juga: Begini Cara Paling Mudah Olah Roti Tawar Agar Jadi Cemilan Sehat dan Mengenyangkan, Anak-Anak Pasti Suka

8. Setelah semuanya tercampur merata, masukkan larutan tepung maizena yang sudah dilarutkan dengan 50 ml air.

Aduk-aduk semuanya hingga tercampur merata dan bumbunya mengental. Ketika larutan tepung maizena masuk, artinya harus diaduk terus hingga semuanya matang.

Jika tumis tahu lada hitam sudah matang, angkat dan sajikan di atas piring saji. Kini, kamu bisa menikmatinya dengan nasi hangat. Dijamin bikin tambah nasi terus. Selamat mencoba.***

Editor: Widya Ardikasari

Sumber: YouTube mbok midut


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah